Lompat ke isi

Jansen Sitindaon

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Jansen Sitindaon
LahirSilumboyah, Dairi, Sumatra Utara, Indonesia
AlmamaterUniversitas Airlangga
Universitas Indonesia
Partai politikPartai Demokrat
Suami/istriSabrina Luiss Hutapea
Anak1
Instagram: jansensitindaon Edit nilai pada Wikidata

Jansen Sitindaon adalah seorang politikus Indonesia. Jansen adalah kader Partai Demokrat, ia kini menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal di partai itu sejak tahun 2020.[1] Pada kepengurusan sebelumnya, ia menjadi Ketua Departemen Pemberantasan Korupsi dan Mafia Hukum di Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat.[2]

Jansen merupakan putra asli daerah Kabupaten Dairi, Sumatra Utara yang lahir di Desa Silumboyah.[3] Ia meraih gelar Sarjana Hukum (S.H.) setelah menyelesaikan pendidikan strata-1 di Fakultas Hukum Universitas Airlangga pada tahun 2005,[4] gelar Magister Hukum (M.H.) ia dapatkan dari Universitas Indonesia. Jansen kemudian berkarier sebagai pengacara dan mendirikan firma hukum, Law Firm Jansen Sitindaon & Partners.

Referensi