Lompat ke isi

Richard Kevin

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Templat:Infobox artis indonesia Richard Kevin (lahir 29 Desember 1980) adalah model dan aktor film Indonesia. Ia adalah keponakan dari Ira Wibowo dan Ari Wibowo. Nama Kevin mulai mencuat sejak bermain dalam film Get Married (2007) sebagai Rendy, seorang pemuda yang tampan dan kaya yang mampu membuat Mae (Nirina Zubir) jatuh cinta pada pandangan pertama.

Biografi

Kevin memulai kariernya dari model majalah, model video klip, dan iklan TVC. Ia beragama Islam[1] dan keponakan dari Ari Wibowo dan Ira Wibowo. Meski begitu, Kevin pernah punya pengalaman main di film Cinta Pertama bersama Bunga Citra Lestari. Namun namanya mulai terkenal sejak menjadi Rendy di Get Married (2007) bermain bersama Nirina Zubir, Aming, Desta, dan Ringgo Agus Rahman.[2] Pada tahun 2008, Kevin juga muncul dalam film lanjutan Eiffel I'm in Love, berjudul Lost in Love bersama Pevita Pearce.[3] Di film yang ke-4 berjudul From Bandung with Love (2008) Richard Kevin bermain dengan Marsha Timothy.[4]


Kehidupan Pribadi

Setelah gagal pada pernikahan pertamanya, Kevin menikah untuk kedua kalinya, dengan sahabatnya yang kemudian menjadi istri, Cut Tari yang sama-sama pernah gagal dalam pernikahan sebelumnya, pada Desember 2019.[5]

Filmografi

Film
Tahun Judul Peran Rumah Produksi Sutradara Catatan
2006 Cinta Pertama Abi Maxima Pictures Nayato Fio Nuala
2007 Get Married Rendy Starvision Plus Hanung Bramantyo
2008 From Bandung With Love Dion Lighthouse Film Henry Adianto
Lost in Love Adit Studio Samuan Rachmania Arunita
2015 Air Mata Surga Fikri SinemArt Hestu Saputra

Televisi

Sinetron

Tahun Judul Peran Produksi
2008 Assalamualaikum Cinta Kevin Adam SinemArt
2008-2009 Yasmin
2009 Cinta dan Anugerah Alvino
2011 Ku Pinang Kau Dengan Bismillah Carlo Screenplay Productions
2013 Emak Ijah Pengen Ke Mekah Amanah Surga Productions

Iklan

  • Pharmaton Formula (2011)

Pranala luar

Referensi