Lompat ke isi

Susan Bachtiar

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Susan Bachtiar
LahirSusan Meilani Bachtiar
2 Mei 1973 (umur 51)
Indonesia Jakarta, Indonesia
Nama lainSusan Bachtiar
Pekerjaan
Tahun aktif1990 - sekarang
Tinggi1,7 m (5 ft 7 in)
Suami/istri
Sunardi Supangat
(m. 2000; c. 2010)
Roger van Tongeren
(m. 2012)
AnakPernikahan dengan Roger van Tongeren:
  • Tristan Van Tongeren
Instagram: sbachtiar Modifica els identificadors a Wikidata

Susan Meilani Bachtiar (lahir 2 Mei 1973) adalah seorang model, pembawa acara dan pemeran Indonesia keturunan Tionghoa.

Karier

Kariernya diawali dengan pemilihan cover girl majalah Mode pada tahun 1990 dan berhasil meraih juara I. Selanjutnya, ia kemudian membintangi iklan Hazeline pada tahun 1994 dan membintangi iklan jam tangan "Titus" pada tahun 1996 bersama artis ternama Hongkong, Andy Lau. Sejak itu wajahnya mulai mengisi halaman majalah dan juga televisi dengan adanya kuis Galileo di SCTV serta acara-acara rohani. Wanita beragama Katolik ini mempunyai hobi menonton, membaca, dan travelling. Wanita bersarjana pendidikan ini adalah alumni jurusan bahasa Inggris di Unika Atmajaya Jakarta. Saat ini ia mengajar Bahasa Inggris di TK St. Theresia.

Film pertama Susan, Perempuan Punya Cerita, dirilis di bioskop-bioskop Indonesia pada tanggal 17 Januari 2008 setelah sebelumnya diputar sebagai penutup JiFFest (Jakarta International Film Festival) pada tanggal 16 Desember di Djakarta Theater XXI.

Kehidupan pribadi

Wanita setinggi 170 cm ini menikah dengan Sunardi Supangat pada 11 November 2000, meskipun saat itu Sunardi sedang menjalani proses perceraiannya. Pada tanggal 30 November 2010, Susan resmi bercerai dengan suaminya tanpa dikaruniai anak.[1] Pada pertengahan 2012 Susan menikah untuk kedua kalinya di Bali dengan Roger van Tongeren seorang teman lamanya yang berkewarganegaraan Belanda.[2]

Filmografi

Tahun Judul Peran Rumah Produksi Sutradara Catatan
2007 Perempuan Punya Cerita Laksmi Kalyana Shira Films Upi Avianto, Nia Dinata, Fatimah Rony & Lasja Fauzia Susatyo Segmen: Cerita Jakarta
2013 Cinta dari Wamena Tanakhir Films Lasja Fauzia Susatyo
2017 Surat Kecil untuk Tuhan Ibu Martin Falcon Pictures Fajar Bustomi
2019 Bebas Kris dewasa Miles Films & CJ Entertainment Riri Riza
2020 Nanti Kita Cerita tentang Hari Ini Ajeng Visinema Pictures & IDN Media Angga Dwimas Sasongko

Majalah

  • Majalah Femina edisi 29 Juli-4 Agustus 1999, 20-26 April 2000

Referensi

  1. ^ Komario Bahar. Susan Bachtiar Resmi Jadi Janda. detikHot, 30 November 2010. Diakses pada 3 Februari 2011.
  2. ^ "Susan Bachtiar Belajar dari Pernikahan Kedua". March 4, 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-05-22. Diakses tanggal 2013-05-29. 

Pranala luar