Lompat ke isi

Gunung Gandangdewata

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Gunung Gandangdewata adalah gunung yang terletak di Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat. Gunung ini adalah salah satu gunung tertinggi yang terletak di kawasan bagian barat Sulawesi (Pegunungan Quarlesi)[1] dan merupakan gunung tertinggi kedua di Sulawesi setelah Gunung Latimojong (3.478 mdpl).[1] Gunung ini memiliki ketinggian 3.037 mdpl dan merupakan daerah tangkapan air terluas yang berada di Provinsi Sulawesi Barat. Gunung ini adalah salah satu biodiversity hotspot. Beberapa spesies baru berhasil ditemukan di daerah ini[1], antara lain :

  1. Paucidentomys vermidax (tikus ompong)
  2. Waiomys mamasae (tikus air sulawesi)
  3. Gracilimus radix (tikus akar)
  4. Alpinia macrocrista (jenis baru Zingiberaceae)

Tumbuhan

Pada ekspedisi penelitian Widya Nusantara dan Bioresources pada 2016, tim peneliti botani dari Pusat Penelitan Biologi dan Kebun Raya LIPI telah mengkoleksi 179 jenis tumbuhan di Gunung Gandangdewata.[2][1] Berikut adalah daftar tumbuhan yang berhasil ditemukan di Gunung Gandangdewata :

Agalmyla brownii
Agalmyla remotidentata
Nama spesies Suku Nama lokal
Cyrtandra tenuicarpa Gesneriaceae Maleala
Saurauia sp. Actinidiaceae Naya
Ardisia sp. Primulaceae Kayu Bai
Medinilla sp.

Medinilla crassifolia
Medinilla teysmannii

Melastomataceae Kisun
Cyrtandra fasciata Gesneriaceae Telepoa
Mussaenda sp. Rubiaceae Kalasipo
Peperomia sp. Piperaceae Selasih
???? ???? Sialo
Polyalthia sp. Annonaceae Balulang
Medinilla malaboensis Melastomataceae Akar Rante
Peristophe sp. Acanthaceae Lasuna-suna
Smilax sp. Smilacaceae Soko-soko
Clethra canescens Clethraceae Nato
Gesneriaceae Balayan-layan
Cyrtandra polyneura Gesneriaceae Sandaniki
Plectranthus sp. Lamiaceae Seong
Erythrina sp. Fabaceae Rakba
Cyrtandra formanii

Cyrtandra fasciata

Gesneriaceae Telepoa
Rhododendron vanvuurenii Ericaceae Dangan-dangan
Nama spesies Suku
Cyrtandra hypogaea Gesneriaceae
Ardisia fuliginosa Primulaceae
Impatiens sp. Balsaminaceae
Ficus sp. Moraceae
Saurauia sp. Actinidiaceae
Diplycosia sp. Ericaceae
Medinilla myrtiformis Melastomataceae
Dischidia sp. Apocynaceae
Creochiton bibracteata Melastomataceae
[[Begonia] sp. Begoniaceae
Impateiens platypetala Balsaminaceae

Referensi

  1. ^ a b c d Anang S. Achmadi; Amir Hamidy; Ibnu Maryanto; et al. (6 September 2018). Ekspedisi Sulawesi Barat: Flora, Fauna, dan Mikroorganisme Gandangdewata. LIPI Press. ISBN 978-979-799-957-5. Wikidata Q107641224. 
  2. ^ Ekspedisi Bioresources LIPI Besok, 35 Peneliti LIPI Mulai Eksplorasi Kekayaan Hayati Pegunungan Gandang Dewata