Indiarto Priadi
apt. Drs. Indiarto Priadi | |
---|---|
Pekerjaan | pembawa berita, wartawan |
Tahun aktif | 1994-sekarang |
Suami/istri | Anita Puspadewi |
Anak | Joshua Andikaputra
Diva Josephina Bubby Asu Bola |
Situs web | Profil Indiarto Priadi di website resmi tvOne |
apt. Drs. Indiarto Priadi[1][2][3] (lahir 26 Januari 1967) adalah seorang pembaca berita Liputan 6 SCTV (1996-2007), dan kemudian pindah ke tvOne (2007-sekarang).
Sosok dan wajahnya tak asing lagi bagi pemirsa di Indonesia. Indiarto Priadi memang termasuk jurnalis dan presenter senior di tvOne. Sarjana Farmasi (Drs.) dan Apoteker (apt.) UNAIR itu, mengawali kariernya sebagai reporter SCTV sejak 1993 ketika SCTV masih merupakan saudara dari RCTI. Kariernya terus meningkat hingga menjadi salah satu penyiar andalan SCTV seperti Liputan 6 Pagi segmen olahraga pukul 06.40 WIB, Liputan 6 Siang pukul 12.00 WIB, Liputan 6 Petang pukul 18.00 WIB, Derap Hukum Minggu pukul 17.30 WIB kemudian Senin pukul 21.30 WIB dan Debat Minggu Ini Jumat pukul 22.30 WIB.
Indiarto bergabung ke tvOne mulai April 2007, ketika tvOne masih dalam proses kelahiran. Penyuka karya John Grisham itu, dikenal suka membaca. “Membaca adalah hobi yang saya jadikan makanan sehari-hari,” ujarnya, suatu ketika.
Dengan jabatannya sebagai Talent Manager, kini Indiarto memiliki tugas dan tanggungjawab cukup berat, yakni membimbing juniornya agar bisa tampil di layar secara prima. Namun ia selalu optimistis memandang sesuatu, sesuai motto yang selalu digelorakannya: “kerja keras, kreatif, dan pantang menyerah”.
Pranala luar
- (Indonesia) Profil Indiarto Priadi di website resmi tvOne
- ^ "Ketua Umum PP IAI, Apoteker Harus Bersahabat Akrab dengan Wilayah Digital". IndependensI (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-08-30.
- ^ "Ngobrol Santai Pandemi COVID-19 Bersama Apoteker dan Pakar Berbagai Bidang". Belajar dan Berbagi Info Kefarmasian (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-08-30.
- ^ "Wamenkes: Pertemuan Ilmiah IAI Momentum Bagi Apoteker Untuk Meningkatkan Pelayanan Kesehatan". Tribunnews.com. Diakses tanggal 2021-08-30.