Masrizal Munaf
Ir. H. Masrizal Munaf, M.M. (lahir 8 Oktober 1964) adalah akademisi, pendakwah, dan politikus Partai Keadilan Sejahtera. Ia mengajar sebagai dosen teknik sipil di Institut Sains dan Teknologi Nasional sejak 1996.
Kehidupan awal
Masrizal Munaf lahir di Padang Panjang, 8 Oktober 1964. Ia menamatkan pendidikan di Sekolah Dasar Negeri 12 Padang Panjang pada 1977, Sekolah Teknik Negeri Padang Panjang pada 1980, dan Jurusan Bangunan Sekolah Teknik Menengah Negeri Bukittinggi pada 1983. Kemudian, ia merantau ke Jakarta untuk menempuh pendidikan tinggi.[1]
Masrizal meraih gelar sarjana teknik sipil dari Institut Sains dan Teknologi Nasional Jakarta pada 1994. Ia meraih gelar magister manajemen dari Institut Pengembangan Wiraswasta Indonesia pada 2007.[1]
Karier
Masrizal menjabat Sekretaris Jurusan S-1 Teknik Sipil di Institut Sains dan Teknologi Nasional pada 1996–2000. Ia lalu diangkat sebagai Kepala Workshop Jurusan D-3 Teknik Sipil pada 2000–2004. Ia kemudian diangkat sebagai Sekretaris Jurusan D-3 Teknik Sipil pada 2004–2008. Ia mendapat jabatan sebagai dosen tetap di kampusnya sejak tahun 2005. Masrizal mendapatkan sertifikasi dosen dari Kementerian Pendidikan Nasional Republik Indonesia pada 2012.[1]
Organisasi
Masrizal Munaf aktif terjun di masyarakat. Ia diangkat sebagai Ketua Yayasan Bina Insan Mulia sejak 2002. Ia dipilih sebagai Ketua Dewan Kelurahan Pela Mampang, Jakarta Selatan periode 2008–2010. Ia diangkat sebagai Ketua Dewan Pengawas Koperasi Jasa Keuangan (KJK) Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Kelurahan (PEMK) Pela Mampang periode 2011–2012. Ia diangkat sebagai Ketua Pengurus Masjid Husnul Khatimah, Pondok Jaya, Pela Mampang periode 2005–2009. Ia dipilih menjadi Ketua Rukun Tetangga (RT) 006/06 Pela Mampang periode 2004–2006. Ia diangkat sebagai Ketua Bidang Kurikulum Forum Orang Tua Siswa Sekolah Alam periode 2003–2004.[1]
Politik
Pada Pemilu 2014, Masrizal Munaf maju sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia untuk daerah pemilihan Sumatra Barat. Namun, ia tidak berhasil terpilih.[1]
Kehidupan pribadi
Masrizal Munaf menikahi Alverina dan memiliki tiga orang anak.[1]