Lompat ke isi

Ali Baal Masdar

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 7 November 2021 10.36 oleh Renaldo97 (bicara | kontrib)
Andi Ali Baal Masdar
Gubernur Sulawesi Barat ke-2
Mulai menjabat
12 Mei 2017
PresidenJoko Widodo
Wakil PresidenJusuf Kalla
WakilEnny Anggraeny Anwar
Sebelum
Pengganti
Petahana
Sebelum
Bupati Polewali Mandar ke-7
Masa jabatan
2004–2014
Wakil
  • M. Yusuf Tuali (2004–2008)
  • Nadjamuddin Ibrahim (2009–2014)
Sebelum
Pendahulu
Hasyim Manggabarani
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir29 Mei 1960 (umur 64)
Indonesia Makassar, Sulawesi Selatan dan Tenggara
Kebangsaan Indonesia
Partai politikPartai Golongan Karya (sejak 2019)
Suami/istriAndi Ruskati Radjab
HubunganAndi Ibrahim Masdar
(adik)
Indah Amperawati Masdar
(saudara)
Sjahrazad Masdar
(saudara)
Anak
  • Andi Ian Rusali Masdar
  • Andi Ilham Rusali Masdar
AlmamaterSTIA LAN-RI Ujung Pandang
Universitas Hasanuddin
PekerjaanPolitikus
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Andi Ali Baal Masdar atau lebih dikenal dengan nama Ali Baal Masdar (lahir 29 Mei 1960) seorang politikus yang berasal dari Partai Golongan Karya,[1] dan saat ini menjabat sebagai Gubernur Sulawesi Barat.

Riwayat hidup

Ali Baal Masdar lahir di Makassar, Sulawesi Selatan, pada 29 Mei 1960 dari pasangan Andi Masdar Pasmar dan Andi Suryani Pasilong.[2][1] Ali lahir di keluarga yang dikenal tak asing dengan dunia perpolitikan. Ayahnya, Andi Masdar Pasmar, pernah menjabat sebagai ketua DPRD Kabupaten Polewali Mamasa (sekarang Polewali Mandar) pada periode 1999-2003.[3] Sedangkan ibunya, Andi Suryani Pasilong berasal dari keluarga bangsawan di Sulawesi Barat. Ali menikah dengan Andi Ruskati Radjab yang saat ini menjadi anggota komisi VIII DPR-RI periode 2014-2019.[1][4]

Pendidikan

Ali Baal Masdar menamatkan pendidikan menengah dari SMA LPP-UMI Ujung Pandang, pada tahun 1979. Setelah itu, ia menyelesaikan pendidikan Strata 1 di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) LAN-RI Ujung Pandang pada tahun 1994. Tiga tahun berselang, Ali memperoleh gelar magister dari Universitas Hasanuddin pada tahun 1997.[1]

Karier politik

Pejabat di Polewali Mandar hingga Bupati Polewali Mandar

Ali memulai kariernya sebagai staf dan pejabat di pemerintahan Kabupaten Polewali Mamasa dari periode 1984 - 2000. Kemudian pada tahun 2000, Ali menjadi Camat Kecamatan Tapango, Kabupaten Polewali Mamasa, dari tahun 2000 - 2002.[1] Setelah itu, Ali menjadi Kepala Badan Pengendalian Dampak Lingkungan Daerah, Kabupaten Polewali Mandar dari 2002 hingga 2004. Pada tahun 2004, ia mencalonkan diri, dan kemudian terpilih sebagai Bupati Polewali Mandar untuk periode 2004-2009. Ia kemudian terpilih lagi untuk periode berikutnya (2009-2014).[1][3]

Gubernur Sulawesi Barat

Pada Pilkada serentak 2017, Ali dicalonkan oleh Delapan partai yakni: PKB, PPP, PAN, Nasdem, Golkar, PDIP, dan Gerindra,PKPI sebagai Calon Gubernur Sulawesi Barat,.[5] Ali Baal Masdar kemudian terpilih dengan keunggulan kurang dari 5.000 suara, bersama wakilnya Enny Anggraeny Anwar, sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Barat untuk periode 2017-2022.[5][6]

Baca juga

Referensi

  1. ^ a b c d e f DAFTAR RIWAYAT HIDUP CALON KEPALA DAERAH ATAU WAKIL KEPALA DAERAH.
  2. ^ "Adik Bupati Polman tutup usia". SINDOnews.com. Diakses tanggal 2017-11-14. 
  3. ^ a b Pratama H. Alif, Nawawi Juanda, Rahmatullah (2014). Analisis Peran Keluarga Masdar Pasmar dalam Birokrasi Pemerintahan di Kabupaten Polewali Mandar. Jurnal Ilmu Pemerintahan Volume 7, Nomor 1, Juli 2014 (33-48). ISSN: 1979-5645 . Archived.
  4. ^ "Anggota DPR Andi Ruskati Ali Baal - WikiDPR.org". wikidpr.org. Diakses tanggal 2017-11-14. 
  5. ^ a b "KPU - Portal Publikasi Pemilihan Kepala Daerah 2017". pilkada2017.kpu.go.id.  Teks "url https://pilkada2017.kpu.go.id/pemenang" akan diabaikan (bantuan);
  6. ^ "Ini Hasil Akhir Rekap Suara Pilgub Sulbar - Tribun Timur". Tribun Timur. Diakses tanggal 2017-11-14.