Kartel Sinaloa
Didirikan | 1989 |
---|---|
Lokasi ditemukan | Culiacán, Sinaloa[1] |
Tahun aktif | 1989–sekarang |
Teritori | Meksiko: Sinaloa, Sonora, Nayarit, Chihuahua, Durango, Jalisco, Colima, Chiapas, Tamaulipas, Guerrero, Zacatecas, Baja California, Baja California Sur, Oaxaca, Guanajuato, Querétaro, Tlaxcala, Puebla, Morelos, Ciudad de Mexico Latin America: Amerika Serikat: Internasional: [3] |
Aktivitas kriminal | Penyelundupan obat, pencucian uang, pembunuhan, penculikan, penyuapan[4] |
Sekutu | Kartel Generasi Baru Jalisco, Kartel Teluk, Knights Templar,[5] |
Musuh | Los Zetas, Kartel Juárez, Kartel Tijuana, Kartel Beltrán-Leyva |
Kartel Sinaloa (Spanyol: Cártel de Sinaloa atau CDS)[6] adalah sindikat penyelundup obat-obatan, pencucian uang, dan kejahatan terorganisasi yang berpusat di kota Culiacán, Sinaloa,[7] dengan wilayah operasi yang mencakup negara bagian Baja California, Durango, Sonora, dan Chihuahua di Meksiko.[8][9] Kartel ini juga dikenal dengan sebutan Organisasi Guzmán-Loera dan Kartel Pasifik; nama terakhir diambil dari pesisir Meksiko yang menjadi tempat asal usulnya. Kartel ini pernah diberi nama Federation dan La Alianza de Sangre.[8][10][11][12] Federation terpecah dua setelah Beltrán-Leyva bersaudara memisahkan diri dari Kartel Sinaloa.[13]
United States Intelligence Community menganggap Kartel Sinaloa sebagai "organisasi penyelundup obat-obatan terkuat di dunia".[14] Pada tahun 2011, Los Angeles Times menjulukinya "kelompok penjahat terorganisasi terkuat di Meksiko".[15] Kartel Sinaloa sering dikaitkan dengan "Segitiga Emas" yang mengacu pada negara bagian Sinaloa, Durango, dan Chihuahua. Kawasan ini merupakan produsen opium dan marijuana terbesar di Meksiko.[13] Menurut Jaksa Umum Amerika Serikat, Kartel Sinaloa bertanggung jawab atas impor obat-obatan terlarang ke Amerika Serikat dan peredaran 200 ton kokain dan heroin antara tahun 1990 dan 2008.[16]
Latar belakang
Pedro Avilés Pérez merupakan raja narkoba pertama di negara bagian Sinaloa pada akhir 1960-an. Ia dianggap sebagai penyelundup marijuana Meksiko generasi pertama yang menandai awal industri penyelundupan obat-obatan berskala besar di Meksiko.[17] Ia juga merupakan orang pertama yang memakai pesawat terbang untuk menyelundupkan obat-obatan ke Amerika Serikat.[18]
Para penyelundup Sinaloa generasi kedua seperti Rafael Caro Quintero, Ernesto Fonseca Carrillo, Miguel Ángel Félix Gallardo, dan keponakan Avilés Pérez, Joaquín 'El Chapo' Guzmán,[19] mengaku bahwa mereka mempelajari penyelundupan narkotika saat bekerja di organisasi Avilés. Miguel Ángel Félix Gallardo, yang kelak mendirikan Kartel Guadalajara, ditangkap pada tahun 1989 dan menjadi salah satu penyelundup terbesar Meksiko saat dipenjara. Ia mengontak organisasinya menggunakan telepon genggam dari penjara sampai akhirnya dipindahkan ke penjara berkeamanan maksimum pada tahun 1990-an. Sejak saat itu, para keponakannya, Arellano Félix bersaudara, keluar dan membuat organisasinya sendiri yang kemudian dikenal dengan nama Kartel Tijuana. Kartel Sinaloa masih dijalankan oleh mantan letnan Héctor Luis Palma Salazar, Adrián Gómez González, dan Joaquín Guzmán Loera (El Chapo).
Kepemimpinan
Kartel Sinaloa dulunya dikenal sebagai La Alianza de Sangre ("Aliansi Darah").[20] Setelah Héctor Luis Palma Salazar (a.k.a. El Güero) ditangkap tanggal 23 Juni 1995 oleh Angkatan Darat Meksiko, rekannya, Joaquín Guzmán Loera, mengambil alih kepemimpinan kartel ini.[9][21] Guzmán ditangkap di Guatemala tanggal 9 Juni 1993 dan diekstradisi ke Meksiko. Ia ditahan di penjara berkeamanan maksimum, tetapi pada 19 Januari 2001 Guzmán kabur dan melanjutkan kepemimpinannya di Kartel Sinaloa. Guzmán memiliki dua teman dekat, Ismael Zambada García dan Ignacio Coronel Villareal.[22][23] Guzman dan Zambada menjadi raja obat-obatan paling berkuasa di Meksiko pada tahun 2003 setelah saingan mereka, Osiel Cardenas dari Kartel Teluk, ditangkap. Teman dekat lain, Javier Torres Félix, ditangkap dan diekstradisi ke A.S. bulan Desember 2006.[24] Guzman ditangkap pada dini hari tanggal 22 Februari 2014 oleh penegak hukum Amerika Serikat dan Meksiko.
Tanggal 29 Juli 2010, Ignacio Coronel tewas dalam baku tembak dengan militer Meksiko di Zapopan, Jalisco.[25]
Lihat pula
- Jardines Del Humaya
- Joaquín 'El Chapo' Guzmán
- Daftar 37 raja narkoba buronan di Meksiko
- Manuel Torres Felix
- Perang obat-obatan Meksiko
- Inisiatif Mérida
- Kapal selam narkotika
Referensi
- ^ Zeidler, Special Agent Eileen. "5 Members of a Major Mexican Drug-Trafficking Organization Indicted in Operation Money Train". Drug Enforcement Administration. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-05-11. Diakses tanggal 18 September 2011.
- ^ http://www.abs-cbnnews.com/nation/12/26/13/worlds-most-powerful-drug-cartel-now-ph
- ^ "Mexican Drug Cartel Targets Australia". NPR. Diakses tanggal 2 July 2012.
- ^ McCAUL, MICHAEL T. "A Line in the Sand: Confronting the Threat at the Southwest Border" (PDF). HOUSE COMMITTEE ON HOMELAND SECURITY. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2011-09-11. Diakses tanggal 12 October 2011.
- ^ "El Paso Times - Mexican Drug Cartels Strengthen Ties With US Gangs". Diakses tanggal 2011-11-09.[pranala nonaktif permanen]
- ^ "Sinaloa Cartel Influence is Steadily Growing In Tijuana". Borderland Beat. 23 February 2011.
- ^ "Mexico's Sinaloa gang grows empire, defies crackdown". Reuters. 19 January 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-01-15. Diakses tanggal 18 September 2011.
- ^ a b Freeman, Laurie. State of Siege:Drug-Related Violence and Corruption in Mexico (PDF). Woodrow Wilson International Center for Scholars. hlm. 7, 13, 15. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2006-11-04. Diakses tanggal 2014-02-25.
- ^ a b Bailey, John J. (2000). Organized Crime and Democratic Governability: Mexico and the U.S.-Mexican Borderlands. Univ of Pittsburgh Press. hlm. 146. ISBN 0-8229-5758-2.
- ^ (Spanyol) "El cártel de Sinaloa, una alianza de sangre". El Universal. 30 July 2010. Diakses tanggal 20 June 2012.
- ^ Rama, Anahi (7 April 2008). "Mexico blames Gulf cartel for surge in drug murders". Reuters. Diakses tanggal 2008-04-11.
- ^ Carter, Sara A. (3 March 2009). "100,000 foot soldiers in Mexican cartels". The Washington Times. Diakses tanggal 2009-03-03.
- ^ a b Kesalahan pengutipan: Tag
<ref>
tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernamaLastNarco
- ^ "U.S. Intelligence Says Sinaloa Cartel Has Won Battle for Ciudad Juarez Drug Routes". CNS News. 9 April 2010.
- ^ Marosi, Richard (24 July 2011). "Unraveling Mexico's Sinaloa drug cartel". Los Angeles Times.
- ^ "U.S. charges 10 accused Mexican drug cartel leaders". Reuters. The Washington Post. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-03-31. Diakses tanggal 2009-08-20.
- ^ McRae, Patricia B. (1998). "Reconceptualizing the Illegal Narcotics Trade and Its Effect on the Colombian and the Mexican State". Muhlenberg College - Department of Political Science. Historical Text Archive. Diakses tanggal 2009-08-20.
- ^ "Narco historias sonorenses". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-06-10. Diakses tanggal 2008-06-10.
- ^ "Mexico's Master of Elusion". Articles.latimes.com. 5 July 2005. Diakses tanggal 15 May 2012.
- ^ Lyman, Michael Kartel D. (2010). Drugs in Society: Causes, Concepts and Control. Elsevier. hlm. 536. ISBN 1-4377-4450-8.
- ^ Oppenheimer, Andres (1996). Bordering on Chaos: Guerrillas, Stockbrokers, Politicians, and Mexico's Road to Prosperity. Little Brown & Co. hlm. 298, 202, 300. ISBN 0-316-65095-1.
- ^ "Mexican Drug Cartels: Government Progress and Growing Violence". STRATFOR Global Intelligence. 11 December 2008. Diakses tanggal 2009-08-25.
- ^ Crosthwaite, Luis Humberto (2002). Puro Border: Dispatches, Snapshots & Graffiti from La Frontera. Cinco Puntos Press. hlm. 115. ISBN 0-938317-59-8.
- ^ "Major Mexican Drug Trafficker's Assets in U.S. Frozen". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-05-16. Diakses tanggal 2014-02-25.
- ^ "Mexican drug lord killed in raid, officials say". CNN. 29 July 2010. Diakses tanggal 2010-07-30.
Pranala luar
- Sinaloa Cartel profile on InSight Crime
- Joaquin "El Chapo" Guzman-Loera on America's Most Wanted Diarsipkan 2008-12-16 di Wayback Machine.
- Jose Espinoza--The "Leonardo da Vinci" of the Sinaloa Cartel—San Francisco Chronicle—1 November 2009:
- Why Mexico’s Sinaloa Cartel Loves Selling Drugs in Chicago, Chicago magazine, October 2013