Lompat ke isi

Dehradun

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 7 Juli 2022 06.22 oleh 2001:448a:2020:f244:a124:2de0:9775:9871 (bicara)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Institut Dehradun
Institut Penyelidikan Hutan, India

Dehradun merupakan sebuah kota di India. Kota ini letaknya di bagian utara. Tepatnya di negara bagian Uttarakhand. Pada tahun 2001, kota ini memiliki jumlah penduduk sebanyak 447.808 jiwa dan memiliki ketinggian 635 m. Kota ini terletak 230 km dari New Delhi. Akademi Militer India berlokasi di kota ini.

Kota ini merupakan ibu kota sementara dari Uttarakhand, sebuah negara bagian di India. Kota ini merupakan salah satu kota yang memang dikembangkan sebagai alternatif pusat pertumbuhan di India, demi mengurangi ledakan urbanisasi dan perpindahan penduduk ke area metropolitan Delhi. Kota ini bahkan dirancang untuk menjadi sebuah smart city.[1]

Demografi

[sunting | sunting sumber]

Agama di kota Dehradun (2011)

  Hindu (82.53%)
  Islam (11.75%)
  Sikhisme (3.50%)
  Kristen (1.06%)
  Jainisme (0.63%)
  Buddha (0.29%)
  Lainnya (0.01%)
  Tidak tahu (0.24%)
Populasi keagamaan[2]
Agama Populasi
Hindu 474.424
Muslim 67.529
Sikhisme 20.108
Kristen 6.070
Jainisme 3.628
Buddha 1.642
Lainnya 88
Tidak tahu 1.371

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]
  • Situs resmi Dehradun city Diarsipkan 2008-05-31 di Wayback Machine.
  • Situs resmi Dehradun District
  1. ^ Bhushan, Ranjit. "Counter Magnets of NCR". Mydigitalfc.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-06-12. Diakses tanggal 1 September 2010. 
  2. ^ "Dehradun City Population Census 2011-2022 | Uttarakhand". www.census2011.co.in. Diakses tanggal 2022-07-07.