Lompat ke isi

Kapal selam Tipe 212

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 20 April 2009 04.34 oleh Jwidjaja (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi 'right|320px|thumb|Kapal Selam Jerman tipe 212 Kapal Selam Jerman''' tipe 212''' adalah sebuah kapal selam non nuklir mutakhir yang di…')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Kapal Selam Jerman tipe 212

Kapal Selam Jerman tipe 212 adalah sebuah kapal selam non nuklir mutakhir yang dibuat oleh Howaldtswerke-Deutsche Werft AG (HDW) untuk Angkatan laut Jerman. Kapal ini ditenagai oleh mesin propulsi diesel dan sistem propulsi-bebas udara (air-independent propulsion. AIP) sel bahan bakar hidrogen dengan proton exchange membrane (PEM) buatan Siemens. Kapal selam ini dapat beroperasi pada kecepatan tinggi dengan tenaga diesel atau menggunakan sistem AIP untuk penjelajahan berkecepatan rendah tanpa suara, menyelam di bawah permukaan air selama tiga minggu tanpa muncul ke permukaan dan tidak mengeluarkan buangan panas. Sistem ini juga dikabarkan bebas getaran, sangat sunyi dan bisa dikatakan tidak dapat dideteksi.

Tipe 212 adalah satu dari hanya dua kapal selam yang dilengkapi sistem propulsi sel bahan bakar yang siap diproduksi pada tahun 2007. Kapal yang lainnya adalah Proyek 677 kapal selam kelas Lada yang didesain oleh Biro Desain Rubin di Rusia.


Daftar kapal

Negara Pennant
number
Nama Laid
down
Peluncuran Komisi
Germany S181 U-31 20 March 2002 19 October 2005
Italy S526 Salvatore Todaro 3 July 1999 6 November 2003 29 March 2006
Jerman S182 U-32 4 December 2003 19 October 2005
Jerman S183 U-33 September 2004 13 June 2006
Italy S527 Scirè 27 May 2000 18 December 2004 19 February 2007
Jerman S184 U-34 July 2006 3 May 2007
Jerman S185 U-35 21 August 2007 planned for 2011
Jerman S186 U-36 planned for 2012
Jerman S528 planned for 2013
Italy S529 planned for 2014


Referensi

Pranala Luar