Lompat ke isi

Indra Bekti

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 13 November 2022 06.10 oleh Bot5958 (bicara | kontrib) (Perbaikan untuk PW:CW (Fokus: Minor/komestika; 1, 48, 64) + genfixes)

Indra Bekti
Indra Bekti dan Aldilla Jelita
LahirBekti Indra Tomo
28 Desember 1977 (umur 46)
Jakarta, Indonesia
Nama lainIndra Bekti
Pekerjaan
Tahun aktif1999 - sekarang
Suami/istri
Aldilla Jelita
(m. 2010)
Anak3
KerabatAkbar Bagus Sudibyo (kakak)
Karier musik
AsalJakarta
Genre
Label
Artis terkaitFBI
Mantan anggotaFBI
IMDB: nm1298169 Facebook: indrabektipage X: indrabektiasli Instagram: indrabekti Spotify: 3W4bHdhuf3fpczvm11a7Fl iTunes: 457506536 Musicbrainz: ea5bca85-6984-4b09-acf9-1981b2223974 Modifica els identificadors a Wikidata

Bekti Indra Tomo yang dikenal sebagai Indra Bekti (lahir 28 Desember 1977) adalah seorang pembawa acara, penyiar radio, penyanyi, pengisi suara dan aktor berkebangsaan Indonesia yang berdarah Jawa dan Minang. Pada tanggal 28 Desember 2005, di hari ulang tahunnya yang ke-28, ia mengeluarkan sebuah buku yang bertajuk Indra Bekti 28 Ways to Stardom tentang 28 rahasia dan 28 kiat-kiat sukses karier dan pengalamannya di dunia hiburan Indonesia.

Biografi

Karier

Indra pertama kali menjadi pengisi suara atau seiyu untuk anime Candy Candy yang sempat tayang di RCTI di awal 1990-an. Wajahnya kali pertama muncul di televisi sebagai pemandu acara Tralala... Trilili... bersama Agnes Monica yang juga tayang di RCTI. Setelah itu, ia pun mengambil tawaran menjadi penyiar di radio MTV On Sky yang sekarang menjadi Trax FM Jakarta.

Namanya berkibar dengan kata-kata khasnya yakni, Gimana gitu..., lewat program Ceriwis bersama Indy Barends yang bertahan sampai 10 tahun di stasiun televisi Trans TV. Di MNCTV, ia juga sempat menjadi host dalam program acara kuis Komunikata untuk menggantikan Isam Surentu.

Kehidupan pribadi

Dilahirkan sebagai anak kedua dari pasangan Aruji Priyanto dan Syaprida, ia adalah adik kandung dari Akbar Bagus Sudibyo personil grup musik Efek Rumah Kaca.[1] Masa kecil dari Indra Bekti dihabiskan di kota Jakarta. Pria bertinggi 167 cm ini kuliah di London School of Public Relations dengan jurusan D1 Public Speaking.

Pada tanggal 10 Oktober 2010 Indra menikah dengan Aldilla Jelita.[2]

Pada tanggal 23 Mei 2012 Indra dikarunai seorang perempuan, Dafania Sahira Indrabekti.[2]

Pada tanggal 14 Februari 2014 Indra dikarunai anak kedua, Anabell Eleanor.[3]

Pada tanggal 31 Januari 2017 Indra dikarunai anak ketiga, Kenward Athar Indrabekti. Namun meninggal dunia 30 menit setelah lahir.[4] Juga pada tahun 2017, Indra beripar dengan Ricky Komo yang menikahi adik kandung dari Aldilla Jelita.[5]

Diskografi

Album studio

Singel

  • Goal (2008)
  • Kok Gitu Sih ft. Dewiq (2008)
  • Miss Chatting (2010)
  • Goyang Joget ft. CJR (2014)

Penyiar Radio

Filmografi

Film

Serial animasi

  • J-Town (2017) sebagai pengisi suara

Sinetron

Acara televisi

Referensi

  1. ^ "Didahului Nikah, Kakak Indra Bekti Doakan Sang Adik".  Teks "https://www.kapanlagi.com/showbiz/selebriti/didahului-nikah-kakak-indra-bekti-doakan-sang-adik.html " akan diabaikan (bantuan);
  2. ^ a b "Indra Bekti Dikaruniai Bayi Perempuan". detikcom. Diakses tanggal 23 Mei 2012. 
  3. ^ "Amabell Elanor, Putri Indra Bekti yang lahir di Hari Valentine". detikcom. Diakses tanggal 15 Februari 2014. [pranala nonaktif permanen]
  4. ^ "Buah Hati Indra Bekti Meninggal Dunia". detikcom. Diakses tanggal 1 Februari 2017. 
  5. ^ Hafidha, Selma Intania. Nurdiarsih, Fadjriah, ed. "Bersaudara, Ini 6 Potret Kebersamaan Istri Indra Bekti dan Komo Ricky". Liputan6.com. Diakses tanggal 7 September 2022. 

Pranala luar