Southwest Airlines
| |||||||
Didirikan | 16 Maret 1967 | (sebagai Pacific Southwest Airlines)||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Mulai beroperasi | 18 Juni 1971 | (sebagai Southwest Airlines)||||||
AOC # | SWAA304A | ||||||
Pusat operasi | Atlanta Baltimore Chicago-Midway Dallas-Love Denver Houston-Hobby Las Vegas Los Angeles Oakland Orlando Phoenix-Sky Harbor | ||||||
Program penumpang setia | Rapid Rewards | ||||||
Armada | 735 | ||||||
Tujuan | 121 | ||||||
Slogan | Welcome Aboard | ||||||
Kantor pusat | Dallas, Texas, Amerika Serikat | ||||||
Tokoh utama | Gary C. Kelly (Ketua) Bob Jordan (CEO) | ||||||
Pendapatan | US$21,965 miliar (2018) | ||||||
Laba operasi | US$3,206 miliar (2018) | ||||||
Laba bersih | US$2,465 miliar (2018) | ||||||
Total aset | US$26,243 miliar (2018) | ||||||
Total ekuitas | US$9,853 miliar (2018) | ||||||
Karyawan | 54.448 (2021) | ||||||
Situs web | southwest |
Southwest Airlines Co., biasa disebut sebagai Southwest merupakan sebuah maskapai penerbangan bertarif rendah dari Amerika Serikat yang berbasis di Dallas, Texas, dengan kota fokus terbesarnya di Bandar Udara Internasional McCarran Las Vegas. Merupakan maskapai terbesar di Amerika Serikat menurut jumlah penumpang yang diangkut secara domestik per tahun dan (31 Desember 2007) juga maskapai penerbangan terbesar di dunia menurut jumlah penumpang yang diangkut. Terbesar ke-6 di AS menurut penghasilan. Juga armada pesawat terbanyak keempat dari semua maskapai komersial dunia lainnya.
Menurut Biro Statistik Transportasi Departemen Transportasi AS. Southwest Airlines merupakan salah satu maskapai paling menguntungkan di dunia dan pada Januari 2008, mengumumkan keuntungan untuk tahun ke-35nya.
Sejarah
[sunting | sunting sumber]Southwest Airlines didirikan pada tahun 1966 oleh Herbert Kelleher dan Rollin King, dan pada tahun 1967 didirikan sebagai Air Southwest Co. Tiga maskapai penerbangan lain mengambil tindakan hukum untuk mencoba mencegah perusahaan dari strategi yang direncanakan untuk memotong harga mereka dengan terbang hanya di Texas dan sehingga dibebaskan dari berbagai peraturan. Tuntutan hukum diselesaikan pada tahun 1970, dan pada tahun 1971 maskapai mulai mengoperasikan penerbangan terjadwal reguler antara Dallas Love Field dan Houston dan antara Love Field dan San Antonio, dan mengadopsi nama Southwest Airlines Co. Pada tahun 1975, Southwest mulai mengoperasikan penerbangan ke berbagai kota tambahan di Texas, dan pada 1979 ia mulai terbang ke negara bagian yang berdekatan. Layanan ke Timur dan Tenggara dimulai pada 1990-an.[1] Southwest menghasilkan keuntungan selama 47 tahun fiskal berturut-turut dari 1973 hingga 2019.[2]
Model Bisnis
[sunting | sunting sumber]Southwest yang bergerak di jasa penerbangan berbiaya rendah, telah menjadi inspirasi bagi banyak maskapai di seluruh dunia, model bisnisnya pun banyak ditiru oleh maskapai berbiaya rendah yang lain. Southwest menerapkan strategi yang menggabungkan kemampuan pegawai dan kesiapan pesawat dengan cara mengurangi waktu singgah pesawat di daratan (pesawat diusahakan terbang selama mungkin dalam sehari, dan berhenti di bandara tidak terlalu lama).[3] Maskapai Eropa seperti EasyJet dan Ryanair adalah contoh maskapai yang terang-terangan mengikuti model bisnis Southwest. Contoh lainnya adalah WestJet, AirAsia (Maskapai LCC pertama dan terbesar di Asia), IndiGo, Lion Air (maskapai LCC terbesar di Indonesia), Jetstar, Cebu Pacific, flydubai, Nok Air, Volaris, dan Pegasus Airlines.[3]
Destinasi
[sunting | sunting sumber]Per Januari 2022, Southwest Airlines memiliki jadwal penerbangan ke lebih dari 100 tujuan[4] di 42 negara bagian, Puerto Riko, Meksiko, Amerika Tengah, dan Karibia, yang terbaru adalah Syracuse, New York pada 14 November 2021. Maskapai ini memiliki 15 fokus kota dan mengoperasikan lebih dari 4.000 penerbangan setiap hari.[5]
Armada
[sunting | sunting sumber]Per Januari 2022, Southwest Airlines mengoperasikan pesawat berikut:[6][7][8]
Pesawat | Beroperasi | Pesanan | Penumpang | Catatan |
---|---|---|---|---|
Boeing 737-700 | 459 | — | 143 | Launch customer dan operator terbesar.[9] Pesawat tua akan digantikan oleh Boeing 737 MAX. |
Boeing 737-800 | 207 | — | 175 | |
Boeing 737 MAX 7 | — | 271[10] | 150 | Pengiriman dimulai pada tahun 2022.
Menggantikan Boeing 737-700.[11] |
Boeing 737 MAX 8 | 69 | 135[10] | 175 | Menggantikan Boeing 737-700.[12] |
Total | 735 | 406 |
-
Boeing 737-700
-
Boeing 737-800
-
Boeing 737 MAX 8
Insiden dan kecelakaan
[sunting | sunting sumber]Southwest telah mengalami lima insiden besar dan tidak pernah terdapat kematian.
- Tanggal 5 Maret 2000, Southwest AIrlines Penerbangan 1455 keluar dari landasan saat mendarat di Bandar Udara Burbank-Glendale-Pasadena.
- Tanggal 11 Agustus 2000, penumpang Jonathan Burton memaksa masuk kokpit Southwest Airlines Penerbangan 1763 saat terbang dari Las Vegas menuju Salt Lake City.
- Tanggal 8 Desember 2005, Southwest Airlines Penerbangan 1248 keluar dari landasan saat mendarat di Bandar Udara Internasional Chicago Midway.
- Tanggal 17 November 2007, Southwest Airlines Penerbangan 438 mengalami gagal mesin setelah berangkat dari Lapangan Terbang Dallas Love.
- Tanggal 19 April 2018, Southwest Airlines penerbangan 1380 mengalami mesin meledak sehingga sang pilot melakukan pendaratan darurat. Salah satu penumpang tersedot ke udara.
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Southwest Airlines Co. | American corporation | Britannica". www.britannica.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-02-11.
- ^ "Southwest Airlines posts first annual loss in 48 years, warns revenues will need to double to break even". Dallas News (dalam bahasa Inggris). 2021-01-28. Diakses tanggal 2022-02-11.
- ^ a b Bamber, G.J., Gittell, J.H., Kochan, T.A. & von Nordenflytch, A. (2009). "Up in the Air: How Airlines Can Improve Performance by Engaging their Employees". Cornell University Press, Ithaca.
- ^ "Southwest Airlines - Route Map". www.southwest.com. Diakses tanggal 2022-02-11.
- ^ "Southwest Corporate Fact Sheet - Corporate Fact Sheet - Southwest Airlines Newsroom". web.archive.org. 2015-04-03. Archived from the original on 2015-04-03. Diakses tanggal 2022-02-11.
- ^ "Southwest Airlines Fleet Details and History". www.planespotters.net. Diakses tanggal 2022-02-11.
- ^ "2020". investors.southwest.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-02-11.
- ^ "Southwest Airlines Adds 100 Firm Orders For The Boeing 737 MAX 7". Southwest Airlines Newsroom (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-02-11.
- ^ "First Boeing 737-700 Goes to Southwest Airlines" (Siaran pers). Boeing. 1997-12-17. Diarsipkan dari versi asli tanggal June 9, 2018. Diakses tanggal June 11, 2018.
- ^ a b "SOUTHWEST AIRLINES REPORTS FOURTH QUARTER PROFIT AND FULL YEAR RESULTS". Southwest Airlines Newsroom (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-01-29.
- ^ Boon, Tom (2021-06-08). "Southwest Airlines Increases Boeing 737 MAX 7 Order By 34". simpleflying.com. Simple Flying. Diakses tanggal 2021-06-08.
- ^ "Southwest accelerates 737-700 retirements".