Paparan es
Paparan es atau lempengan es adalah lapisan tebal es yang mengapung di atas laut. Paparan es terbentuk dari lapisan es atau gletser yang meluncur dari daratan.[1] Paparan es hanya ditemukan di Antartika, Greenland, Kanada, dan Rusia. Paparan es tidak sama dengan es laut yang terbentuk secara langsung dari air laut dan berukuran lebih tipis.
Paparan es terus menerus mendapat tekanan dari daratan tempat es berasal. Pada titik tertentu es akan pecah dan terlepas dari massa paparan dan mengapung menuju samudra (membentuk gunung es atau es apung). Namun sebuah studi dari NASA memperlihatkan bahwa air laut yang menghangat menjadi faktor utama hilangnya massa paparan es.[2] Massa paparan es cukup besar; karena perbedaan massa jenis es dan air dingin, hanya satu per sembilan tinggi es yang terlihat mengapung; sisanya tenggelam di bawah permukaan air.
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ Greve, R.; Blatter, H. (2009). Dynamics of Ice Sheets and Glaciers. Springer. doi:10.1007/978-3-642-03415-2. ISBN 978-3-642-03414-5.
- ^ http://www.nasa.gov/home/hqnews/2013/jun/HQ_13-183_Melting_Ice_Shelves.html
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- http://www.antdiv.gov.au/default.asp?casid=1547 Diarsipkan 2004-08-21 di Wayback Machine. - from the Australian Antarctic Division
- http://nsidc.org/quickfacts/iceshelves.html Diarsipkan 2010-06-15 di Wayback Machine. - from the U.S. National Snow and Ice Data Center
- http://ice-glaces.ec.gc.ca/ Diarsipkan 2017-08-01 di Wayback Machine. - from the Canadian Ice Service