Lompat ke isi

Pop Mie

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Pop Mie
Jenis produkMi instan
PemilikIndofood CBP
Negara Indonesia
Diluncurkan1991
Situs webwww.popmie.com

Pop Mie adalah merek mi instan dalam bentuk cup dari Indomie di Indonesia, diproduksi oleh Indofood CBP, anak perusahaan Indofood. Pop Mie diluncurkan pada tahun 1991.[1]

Kemasan

Pop Mie pada awalnya menggunakan kemasan cup dari ukuran kecil (mini, 35 gram), sedang (57 gram) sampai cup plastik (60 gram untuk Ayam Spesial dan 80 gram untuk Mi Goreng). Pada tahun 2010 Pop Mie tampil dengan kemasan dan logo baru, dengan logo Pop Mie merah di dalam lingkaran biru dengan mata diatasnya, namun kemasan Pop Mie diperbesar menjadi 75 gram pada tahun 2013 dan tampilan kemasan pun berubah menjadi lebih menarik dari kemasan sebelumnya. Bersamaan dengan pergantian kemasan Pop Mie yang lebih besar, Pop Mie kemasan cup plastik dihentikan.

Jenis-jenis Pop Mie

Pop Mie tersedia dalam berbagai pilihan rasa sebagai mi kuah dan mi goreng, beberapa diantaranya seperti Mi Goreng Spesial, Mi Goreng Pedas, Rasa Ayam Bawang, Rasa Baso Spesial, Rasa Ayam, Rasa Baso, Rasa Soto Ayam, Rasa Kari Ayam, dan Rasa Ayam Spesial. Selain itu juga tersedia Pop Mie Mini dalam berbagai pilihan rasa sebagai mi kuah, seperti Rasa Ayam Bawang, Rasa Baso Sapi, dan Rasa Soto Mi.

Pada tahun 2017, Pop Mie meluncurkan Pop Mie Meaty dengan tambahan daging asli yang sudah matang seperti Indomie Real Meat, yang tersedia dalam rasa Soto Ayam dan Kari Sapi. Namun sayangnya Pop Mie Meaty dihentikan pada tahun 2018.

Selain itu, Pop Mie juga mengeluarkan varian baru seperti Kuah Pedes Dower Rasa Ayam Pedas (diproduksi sejak tahun 2018), Goreng Pedes Gledeek Rasa Ayam Pedas (diproduksi sejak tahun 2019), Pake Nasi Rasa Soto Ayam (diproduksi sejak tahun 2021), dan Kuah Pedas Dower Rasa Pangsit Jontor (diproduksi sejak tahun 2022).

Brand Ambassador

Lihat pula

Referensi

Pranala luar