Lompat ke isi

Eta Aquilae

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 9 Juli 2009 08.32 oleh Ilvon (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi ''''Eta Aquilae (η Aql / η Aquilae)''' adalah sebuah bintang yang berada pada rasi Aquila. Bintang ini berada pada jarak 1173 tahun cahaya dari [[Bum...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Eta Aquilae (η Aql / η Aquilae) adalah sebuah bintang yang berada pada rasi Aquila. Bintang ini berada pada jarak 1173 tahun cahaya dari Bumi. Bintang ini tergolong bintang superraksasa berwarna kuning keputihan (yellow-white supergiant) dan lebih cemerlang 3000 kali Matahari. Ukuran dari bintang ini adalah 60 kali Matahari.

Etimologi

Bintang ini memiliki nama tradisional Bezek, dari kata bahasa Ibrani בֶזֶק bazaq yang berarti "petir". Nama lain dari para astronom terdahulu adalah :

nama lain asal bahasa arti
天桴四 / Tiānfúsì China bintang keempat pada rasi Pemukul Dram di Langit[1]

Referensi

  1. ^ salah satu rasi bintang menurut bangsa Cina