Lompat ke isi

Guru Rock n Love

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 22 Juni 2023 03.20 oleh Yosbeda (bicara | kontrib) (Saya webmaster dari Popmagz.com. Di sini hanya melakukan pembetulan URL/permalink agar tidak kena multiple 301 redirect, yang di kemudian hari berpotensi kena 404 not found juga saat function redirect old slug-nya dimatikan.)

Guru Rock n Love
Genre
PembuatScreenplay Productions
SutradaraNinos Joned
Pemeran
Penggubah lagu temaAndmesh Kamaleng
Lagu pembuka"Cinta Luar Biasa" — Andmesh Kamaleng
Lagu penutup"Cinta Luar Biasa" — Andmesh Kamaleng
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Jmlh. musim1
Jmlh. episode10 (daftar episode)
Produksi
Produser
  • Sukdev Singh
  • Wicky V. Olindo
Pengaturan kameraMulti-kamera
Durasi60 menit
Rumah produksiScreenplay Productions
DistributorSurya Citra Media
Rilis asli
JaringanSCTV
Rilis9 Desember (2019-12-09) –
20 Desember 2019 (2019-12-20)

Guru Rock n Love adalah miniseri Indonesia produksi Screenplay Productions yang ditayangkan perdana 9 Desember 2019 pukul 15.30 WIB di SCTV. Miniseri ini disutradarai oleh Ninos Joned dan dibintangi oleh Indah Permatasari, Ricky Harun, dan Naufal Samudra.[1][2]

Sinopsis

Berkisah tentang seorang gadis cantik dan juga seorang vokalis band rock The Missqueen, bernama Runi (Indah Permatasari). Suatu kali, Runi akan diwisuda di kampusnya. Ia datang bersama teman-teman band-nya dengan iring-iringan motor. Namun, motor yang mereka kendarai terkena lumpur sehingga lumpur tersebut mengenai mobil Bima (Ricky Harun), seorang pengusaha tampan dan juga keren.

Bima pun kesal, namun ketika melihat teman-teman Runi yang penampilannya menyeramkan, Bima takut menghadapi mereka. Akhirnya mereka tetap saling adu mulut, sampai akhirnya Runi bermaksud melempari Bima dengan sepatu, tetapi sepatu Runi malah mengenai dosennya.

Akibat kejadian tersebut, ijazah Runi ditahan, dan kemudian ayah Runi menjadi sakit hingga akhirnya meninggal.

Runi dan Bima melihat satu dengan yang lain sebagai pembawa sial, namun benih-benih cinta pun mulai tumbuh di antara mereka berdua.

Pemeran

Pemeran Peran
Indah Permatasari Runi
Ricky Harun Bima
Naufal Samudra Edwin
Mahira Sausan Cantika
Puspa Ritchwary Jihan
Jovita Karen Cindy
Harris Illano Vriza Lukman
Donnie Hoedijanto Ranto
Yassien Omar Aldo

Referensi

  1. ^ Beda, Yos. "Sinetron Guru Rock n Love: Ada Ricky Harun dan Indah Permatasari". Popmagz.com. Diakses tanggal 30 Mei 2020. 
  2. ^ Liputan6.com. Rusmitantri, Telni, ed. "Guru Rock n Love, Kolaborasi Akting Ricky Harun dan Indah Permatasari". Liputan6.com. Diakses tanggal 30 Mei 2020. 

Pranala luar