Lompat ke isi

Kerajaan Galisia

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 23 Maret 2024 12.15 oleh Illchy (bicara | kontrib)
Kerajaan Galicia

Reino de Galicia atau Galiza (gl)
Reino de Galicia (Spanyol)
Reino da Galiza (Portugis)
Galliciense Regnum (Latin)
409–1833
Bendera Galicia
Bendera
{{{coat_alt}}}
Lambang
SemboyanHoc hic misterium fidei firmiter profitemur
"Inilah misteri iman yang kami nyatakan"
Lagu kebangsaanAntiga Marcha do Reino de Galicia
Lokasi Kerajaan Galicia pada abad ke-11
Lokasi Kerajaan Galicia pada abad ke-11
Ibu kotaSantiago de Compostela
Bahasa yang umum digunakanLatin
Latin Vulgar
Galicia-Portugis
Astur-Leon
Castile
PemerintahanMonarki
Raja 
• 409–438
Hermeric (pertama)
• 1813–1833
Ferdinand VII (terakhir)
LegislatifJunta
Sejarah 
• Didirikan oleh Hermeric
409
• Pembubaran
1833
Didahului oleh
Digantikan oleh
ksrKekaisaran
Romawi Barat
Spanyol
County Portugal
Couto Misto
Sunting kotak info
Sunting kotak info • Lihat • Bicara
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Kerajaan Galicia (bahasa Galisia: Reino de Galicia, atau Galiza; bahasa Spanyol: Reino de Galicia; bahasa Portugis: Reino da Galiza; bahasa Latin: Galliciense Regnum) adalah sebuah entitas politik yang terletak di Eropa barat daya. Pada puncak kejayaannya, wilayah kerajaan ini mencakup seluruh bagian barat laut Semenanjung Iberia. Kerajaan ini didirikan oleh Raja Suebi yang bernama Hermeric pada tahun 409 dengan ibu kota di Braga.[1] Kerajaan Galicia sempat menjadi bagian dari Kerajaan Visigoth dari tahun 585 hingga 711. Pada abad ke-8, Galicia menjadi wilayah kerajaan Kristen yang baru didirikan di wilayah barat laut Iberia, yaitu Kerajaan Asturias dan León.[2] Compostela menjadi ibu kota Galicia pada abad ke-11. Setelah Raja Castile Ferdinand III menjadi Raja Leon pada tahun 1230, Galicia mulai dikendalikan oleh Kerajaan Castile dan pada akhirnya menjadi satuan wilayah di kerajaan yang lebih besar.

Galicia mencoba melawan kendali dari pusat dan mendukung beberapa pengklaim tahta yang lain, seperti John dari León, Galicia dan Sevilla (1296), Ferdinand I dari Portugal (1369) dan John dari Gaunt (1386). Wilayah ini baru tunduk setelah penguasa monarki Katolik memberlakukan sistem Santa Hermandad di Galicia. Kerajaan Galicia kemudian diperintah oleh Audiencia Real yang dipimpin oleh seorang gubernur yang juga memiliki gelar Kapten Jenderal dan Presiden. Majelis perwakilan kerajaan ini adalah Junta atau Cortes Kerajaan Galicia. Junta ini sempat mengklaim kedaulatan saat wilayah Spanyol lainnya diduduki oleh Napoleon (1808–1809). Kerajaan dan junta ini pada akhirnya dibubarkan oleh Maria Christina dari Bourbon-Dua Sicily pada tahun 1834.

Catatan kaki

  1. ^ Lodewijckx, Marc (1996). Archaeological and historical aspects of West-European societies: album amicorum André Van Doorselaer. Leuven: Leuven University Press. hlm. 337. ISBN 90-6186-722-3. 
  2. ^ Rodríguez Fernández, Justiniano (1997). García I, Ordoño II, Fruela II, Alfonso IV. Burgos: Editorial La Olmeda. ISBN 84-920046-8-1.