Lompat ke isi

Katedral Jalandhar

Koordinat: 31°17′16″N 75°37′12″E / 31.2879°N 75.6200°E / 31.2879; 75.6200
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 18 April 2024 16.57 oleh AABot (bicara | kontrib) (Referensi: clean up)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Katedral Jalandhar
Katedral Santa Maria
Photo of St. Mary's Cathedral
Katedral Jalandhar
PetaKoordinat: 31°17′0″N 75°37′22″E / 31.28333°N 75.62278°E / 31.28333; 75.62278
31°17′16″N 75°37′12″E / 31.2879°N 75.6200°E / 31.2879; 75.6200
LokasiJalandhar
NegaraIndia
DenominasiGereja Katolik Roma
Sejarah
Didirikan1847 (1847)
PendiriRomo John Mc Donnel
Arsitektur
StatusKatedral
Status fungsionalAktif
Administrasi
KeuskupanKeuskupan Jalandhar
Klerus
UskupFranco Mulakkal

Katedral Jalandhar yang bernama resmi Katedral Santa Maria adalah sebuah gereja katedral Katolik yang terletak di Jalandhar, Punjab, India. Katedral ini merupakan pusat kedudukan uskup Keuskupan Jalandhar. Katedral ini terletak di Kanton Jalandhar. Gereja tua di situs yang sama didedikasikan untuk Santo Patrick dan dibangun oleh Romo John Mc Donnel, OFMCap dari Vikariat Apostolik Agra pada tahun 1847.

Awalnya, wilayah tersebut berada di bawah Keuskupan Lahore. Pada tahun 1952, setelah partisi, Misi Katolik negara bagian Punjab di India dinaikkan statusnya menjadi prefektur apostolik dengan kantor pusatnya berlokasi di Jalandhar dan diserahkan dari provinsi misionaris Kapusin di Belgia ke provinsi Inggris. Gereja di kanton Jalandhar menjadi gereja induk Punjab. Dengan berdirinya Keuskupan Jalandhar yang baru pada tahun 1971, gereja ini memperoleh status katedral keuskupan.

Pada tahun 1987, pembongkaran gereja lama dimulai dan peletakan batu pertama yang telah diberkati oleh Paus Yohanes Paulus II untuk gereja baru dilakukan pada tanggal 19 April 1987 oleh Romo Dr. Symbhorian Keeprath, uskup Jalandhar. Katedral baru diresmikan pada Diwali, 29 Oktober 1989.

Lihat juga

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]