Lompat ke isi

Anton Lesiangi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Anton Lesiangi, Lahir Jakarta (18 Juni 1942-Wafat, Jakarta 7 Maret 2022) adalah seorang karateka dan politikus Indonesia.[1][2] Pada tahun 1962, ia meraih beasiswa pampasan perang yang diperoleh dari ayahnya Lazarus Lesiangi pahlawan perintis kemerdekaanuntuk menempuh pendidikan di Universitas Keio, Jepang. Ia merupakan pendiri dan pengembang perguruan seni bela diri karate di tanah air. Salah satu pelaku sejarah Pendiri PB FORKI dan Perguruan Lembaga Karate Do Indonesia (LEMKARI).

Anton Lesiangi karateka DAN IX dengan bergelar Saiko Shihang dan Bapak Karate Indonesia merupakan pelatih pertama pasukan khusus angkatan darat/RPKAD, tahun 1967. amanat serta mandat diberikan langsung dari Pimpinan Tentara Nasional Indonesia (TNI) agar mengambil cabang olahraga karate untuk melatih TNI/POLRI yang saat itu tidak ada program olahraga bela diri para anggota TNI/POLRI khususnya Para pasukan elite (RPKAD).[2] Ia tergabung dalam Partai Golongan Karya (Golkar) tercatat menjadi anggota DPR/MPR RI periode 1982 s/d 1999 dan juga sebagai Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar periode 1993 s/d 2017, berikut Ketua Dewan Pimpinan Pusat Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI).[1]

Referensi