Lompat ke isi

Senggani

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 29 Juni 2024 13.04 oleh Mitgatvm Bot (bicara | kontrib) (top: tanpa takson -> klad + clean up)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Senggani
M. normale
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
Klad: Tracheophyta
Klad: Angiospermae
Klad: Eudikotil
Klad: Eudikotil inti
Klad: Rosid
Ordo:
Famili:
Genus:
Melastoma

Species

Lihat teks[1][2]

Senggani adalah tanaman perdu yang tergolong famili Melastomataceae.[3]

Senggani dikenal juga sebagai senduduk dan cengkodok (Melayu, dan khusus daerah Kalimantan Barat yaitu cengkodok), harendong Sunda, kluruk (Jawa), kemanden (Madura), amukakang (Bahasa Ma'anyan), ndusuk (Bahasa Manggarai, Flores), kedebik (Bahasa Bangka) yeh mu tan (China), karamunting (dayak) adalah tanaman perdu yang tergolong famili Melastomataceae.[3]

Pemerian dan ekologi

[sunting | sunting sumber]

Senggani adalah perdu tegak setinggi 0,5m - 4m yang bercabang banyak dan dapat tumbuh pada tempat-tempat yang mendapat cukup sinar matahari seperti di lereng gunung, semak, lapangan yang tidak terlalu gersang, atau ditanam di daerah objek wisata sebagai tanaman hias pada ketinggian sampai 1.650 di atas permukaan laut.[4] Daunnya tunggal, bertangkai, letaknya berhadapan bersilang dan berbentuk bulat telur dengan ujung lancip, permukaannya berambut pendek yang jarang dan kaku sehingga teraba kasar, serta memiliki tiga tulang daun yang melengkung.[4] Bunganya keluar di ujung cabang, berupa malai rata dengan jumlah bunga tiap malai 4-18 yang berwarna ungu kemerahan.[4]

Daftar Spesies Senggani

[sunting | sunting sumber]

Ekstrak senggani dapat digunakan untuk zat analgetik sebagai penghilang rasa sakit, peluruh kemih, menghilangkan pembengkakan serta menghentikan pendarahan.[4] Buah senggani dapat dimakan, mengandung antioksidan yang tinggi karena tinggi antosianin (zat berwarna ungu). Daun muda senggani ditambahkan pada rebusan daun pepaya untuk menghilangkan rasa pahit pada daun pepaya.[butuh rujukan]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Agcaoilli, John Michael; Barcelona, Julie F.; Pelser, Pieter B. (March 2020). "Melastoma malabituin (Melastomaceae): a new species from northern Luzon, Philippines". Phytotaxa. 435 (1). doi:10.11646/phytotaxa.435.1.3. 
  2. ^ "Melastoma L". Plants of the World Online. Diakses tanggal 3 November 2020. 
  3. ^ a b Situs natur Indonesia: Senggani[pranala nonaktif permanen] diakses 10 Juni 2010
  4. ^ a b c d Wijayakusuma, H.M Hembing (1994). Tanaman Berkhasiat Obat di Indonesia. Jakarta: Pustaka Kartini. hlm. 123–124. ISBN 979-454-083-8. 
  5. ^ "Melastoma malabituin J.Agcaoili, Barcelona & Pelser". The International Plant Names Index. Diakses tanggal November 2, 2020.