Marc Gené
Marc Gené | |
---|---|
Lahir | 29 Maret 1974 |
Karier Kejuaraan Dunia Formula Satu | |
Kebangsaan | Spanish |
Tahun aktif | 1999–2000, 2003–2004 |
Tim | Minardi, Williams |
Jumlah lomba | 36 |
Juara Dunia | 0 |
Menang | 0 |
Podium | 0 |
Total poin | 5 |
Posisi pole | 0 |
Lap tercepat | 0 |
Lomba pertama | Grand Prix Australia 1999 |
Lomba terakhir | Grand Prix Inggris 2004 |
Marc Gené (dibaca Mark Jine, lahir 29 Maret 1974) adalah seorang pembalap mobil professional asal Spanyol. Saat ini ia turun di ajang Le Mans bersama tim Peugeot. Masyarakat banyak mengenal ia sebagai pembalap Formula 1, karena Gene sempat turun balapan di ajang F1 antara tahun 1999-2004.
Debut Gene di F1 di mulai di GP Australia 1999, saat ia turun bersama tim Minardi. Sepanjang musim berjalan, Gene hanya berhasil meraih satu poin (yang sedikit banyak dipengaruhi oleh keberuntungan, mengingat tim Minardi adalah tim papan bawah), ketika ia finish di posisi enam di GP Eropa 1999 di sirkuit Nurburgring.
Tahun 2000 ia masih bertahan di Minardi, tetapi gagal meraih satu poin pun. Di akhir musim 2000, ia memilih hengkang ke tim Williams F1 sebagai test driver. Ia bertahan di tim itu sampai akhir 2004. Sebelumnya, ia sempat turun beberapa kali balapan saat Ralf Schumacher mengalami masalah di GP Italia 2003 dan GP AS 2004.
Awal 2005, Gene pindah ke tim Scuderia Ferrari, dengan posisi tetap sebagai test driver. Bersama Luca Badoer, ia bahu membahu membantu Ferrari kembali ke tahta juara.[1] Selain di Ferrari, Gene juga mencoba tantangan baru saat turun di ajang Le Mans bersama Jacques Villeneuve dan Stephane Sarazzin di tim Peugeot.
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Marc Gene Profile". www.thescuderia.net. Diakses tanggal 28 May 2016.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]