Partai Buruh Albania
Party of Labour of Albania Partia e Punës e Shqipërisë | |
---|---|
Berkas:Partia e Punës e Shqipërisë.svg | |
First Secretary |
|
Dibentuk | 08 November 1941 |
Dibubarkan | 13 Juni 1991[1] |
Diteruskan oleh | PS PKSh |
Kantor pusat | Tirana |
Surat kabar | Zëri i Popullit |
Sayap pemuda | Labour Youth Union of Albania Pioneers of Enver |
Military wing | National Liberation Movement (1942–1945) |
Keanggotaan (1986) | 147,000 |
Ideologi | |
Posisi politik | Far-left |
Afiliasi nasional | Democratic Front of Albania |
Afiliasi internasional | Cominform (1947–1956) |
Warna | Red |
Bendera | |
Partai Buruh Albania,[a] juga dikenal sebagai Partai Pekerja Albania adalah partai tunggal yang berkuasa di Albania selama era komunisme di Albania (1945–1991). Partai Buruh Albania didirikan pada 8 November 1941 sebagai Partai Komunis Albania (Partia Komuniste e Shqipërisë) dan berubah nama ditahun 1948. Partai Buruh Albania dibubarkan pada 13 Juni 1991 dan digantikan oleh Partai Sosialis Albania dan Partai Komunis Albania yang baru. Selama keberadaannya, Partai Buruh Albania dikendalikan oleh Sekretaris Pertama Enver Hoxha yang juga merupakan pemimpin de facto Albania dari tahun 1944 hingga kematiannya ditahun 1985[2].
Latar Belakang
Pada tahun 1920-an, Albania menjadi satu-satunya negara di Balkan yang tidak memiliki partai komunis. Gerakan komunis di Albania pertama kali dipelopori oleh para pengikut Fan S. Noli. Disaat yang bersamaan, di Moskow mereka mendirikan Komite Revolusioner Nasional dan mengafiliasikan komite itu bersama Komintern. Pada Agustus 1928, Partai Komunis Albania dibentuk di Uni Soviet. Figur penting yang terlibat dalam pembentukan partai itu adalah Ali Kelmendi yang meninggalkan Albania ditahun 1936 untuk bertempur dalam Perang Saudara Spanyol[3].
- ^ Elsie, Robert (2010). Historical Dictionary of Albania. Scarecrow Press. hlm. 422.
- ^ Dervishi, Kastriot (2012). Kryeministrat dhe ministrat e shtetit shqiptar në 100 vjet. Tiranë: Shtëpia Botuese "55". hlm. 272. ISBN 978-9994356225. OCLC 861296248.
- ^ Krasniqi, Afrim. Sistemet Politike në Shqipëri (1912–2008) (edisi ke-2nd). Tiranë: Shtypshkronja "EMAL". ISBN 978-99956-19-36-7.
Kesalahan pengutipan: Ditemukan tag <ref>
untuk kelompok bernama "lower-alpha", tapi tidak ditemukan tag <references group="lower-alpha"/>
yang berkaitan