Leeds
Leeds | |
---|---|
City and Metropolitan Borough | |
Kota Leeds | |
Julukan: 'Ibukota Utara'
'Knightsbridge Utara' | |
Motto: "Pro Rege et Lege" "Untuk Raja dan hukum" | |
Negara | Britania Raya |
Negara konstituen | Inggris |
Wilayah | Yorkshire and the Humber |
Provinsi | West Yorkshire |
Admin HQ | pusat kota Leeds |
Status Distrik | 1207 |
Status Kota kecil | 1626 |
Status kota | 1893 |
Pembentukan Distrik Metropolitan Kota Leeds | 1974 |
Pemerintahan | |
• Jenis | Distrik metropolitan, Kota |
• Badan pemerintahan | Dewan Kota Leeds |
• Walikota | Cllr Judith Elliott (Distrik independen Morley) |
• Kepala Dewan[1] | Cllr Andrew Carter (Partai Konservatif) |
• Ketua Eksekutif | Paul Rogerson |
• Anggota Parlemen: | John Battle (Partai Buruh) Hilary Benn (Partai Buruh) Colin Burgon (Partai Buruh) Colin Challen (Partai Buruh) Fabian Hamilton (Partai Buruh) George Mudie (Partai Buruh) Greg Mulholland (Partai Liberal Demokratik) Paul Truswell (Partai Buruh) |
Luas | |
• Total | 213 sq mi (551,72 km2) |
Ketinggian tertinggi | 1,120 ft (340 m) |
Ketinggian terendah | 30 ft (10 m) |
Populasi (Perkiraan 2008) | |
• Total | 770,800 (ke−2) |
• Kepadatan | 3.574/sq mi (1.380/km2) |
• Etnisitas (sensus 2001)[4] | 89,1% Kulit putih 5,4% Asia 2,0% Kulit hitam 1,7% Ras campuran 1,8% Cina dan lainnya |
Demonim | Loiner |
Zona waktu | UTC+0 (Greenwich Mean Time) |
• Musim panas (DST) | UTC+1 (British Summer Time) |
Postcode | LS, sebagian WF dan sebagian BD. |
Kode area telepon | 0113 (pusat kota) 01924 (Wakefield nos) 01937 (Wetherby/ Boston Spa) 01943 (Guiseley/ Otley) 01977 (Pontefract nos) |
ISO 3166-2 | GB-LDS |
Kode ONS | 00DA |
NUTS 3 | UKE42 |
Referensi OS grid | SE296338 |
Konstituensi Parlemen Eropa | Yorkshire and the Humber |
Situs web | www.leeds.gov.uk |
53°47′59″N 1°32′57″W / 53.79972°N 1.54917°W Leeds (pengucapan bahasa Inggris: [ˈliːdz]) adalah sebuah kota dan distrik metropolitan di West Yorkshire, Inggris.[5] Pada tahun 2001 pusat kota Leeds memiliki populasi 443.247,[6] dan keseluruhan wilayah memiliki populasi 770.800(perkiraan 2008).[7] Leeds merupakan pusat kebudayaan, perekonomian, dan komersial dari Wilayah Perkotaan West Yorkshire,[8][9][10] yang memiliki polulasi 1,5 juta jiwa menurut sensus tahun 2001,[11] dan Wilayah Kota Leeds, sebuah wilayah perekonomian dengan Leeds sebagai pusatnya memiliki populasi 2,9 juta jiwa.[12] Leeds merupakan pusat pelayanan bisnis, hukum, dan finansial terbesar di Inggris Raya setelah London, dan menurut perkiraan Kantor Statistik Nasional, Leeds merupakan kota dengan pertumbuhan terbesar di Inggris Raya.
Secara historis merupakan bagian dari West Riding of Yorkshire, sejarah Leeds kembali pada abad ke-5 dimana kerajaan Elmet diselimuti hutan "Loidis", asal kata nama Leeds. Nama ini telah digunakan di banyak wilayah administratif selama beberapa abad. Kota ini telah berubah total dari awalnya sebuah distrik kecil di abad ke-13, hingga menjadi sebuah kota metropolitan seperti sekarang. Pada abad ke-17 dan 18, Leeds menjadi pusat industri dan perdagangan wol. Kemudian, pada Revolusi Industri, Leeds berkembang menjadi pusat industri; industri wol masih tetap dominan, namun linen, teknik, pengolahan logam, percetakan, dan industri lainnya juga memegang peranan penting.[13] Dari awalnya sebuah kota kecil di lembah Sungai Aire dengan pasar yang terbatas di abad ke-16, Leeds berkembang dan menyerap populasi dari desa-desa di sekitarnya untuk menjadi sebuah pusat pertumbuhan pada pertengahan abad ke-20.
Sejarah
Penamaan
Nama Leeds berasal dari kata "Loidis", nama yang diberikan untuk hutan yang menutupi hampir sebagian besar kerajaan Elmet, yang eksis pada abad ke-5 hingga awal abad ke-7.[14] Bede menulis di bagian 14 dari karyanya Historia ecclesiastica, pada sebuah diskusi tentang sebuah altar yang selamat dari gereja yang didirikan oleh Edwin dari Norhumbria, yang berada di "...regione quae vocatur Loidis", sebuah wilayah yang dikenal sebagai Loidis. Penduduk Leeds dikenal secara lokal sebagai Loiner, sebuah kosakata yang tidak diketahui asal usulnya.[15]
Referensi
- ^ Dua pemimpin dalam 6 bulan
- ^ Max at SE140445 Hawksworth Moor in extreme west of city
- ^ Min at points where city boundary crosses Rivers Aire and Wharfe in extreme east.
- ^ National Statistics: Neighbourhood Statistics. "Leeds (Local Authority): Key Figures for People and Society: Population and Migration". Diakses tanggal 2008-03-25.
- ^ "About Leeds". Leeds City Council. Diakses tanggal 2009-07-22.
- ^ National Statistics. "KS01 Usual resident population: Census 2001, Key Statistics for urban areas". Diakses tanggal 2008-10-14.
- ^ The mid-2008 population estimate for Leeds was 770,800 according to the Office for National Statistics. It should be noted that this figure includes the whole area included in the city. Some population figures, for example those given at Daftar populasi kota di Inggris use just the urban core of the city and therefore are lower.
- ^ "Leeds Tourism". Planet Ware Travel Guide. Diakses tanggal 2009-02-01.
- ^ "Leeds stakes it claim to financial hub". www.yorkshirepost.co.uk. Diakses tanggal 2009-02-01.
- ^ "About Leeds". www.bookinghime.com. Diakses tanggal 2009-02-01.
- ^ National Statistics (2005). "Focus on people and migration: chapter 3 The UK's major urban areas" (PDF). hlm. 47. Diakses tanggal 2007-10-20.
- ^ "Leeds City Region". leedscityregion.gov.uk. Diakses tanggal 2009-01-22.
- ^ Burt and Grady 1994, hlm. 92
- ^ Fletcher, J. S. The Story of English Towns: Leeds. London: Society for Promoting Christian Knowledge. OCLC 221589888. Diakses tanggal 2009-07-22.
- ^ "Loiners of the world unite!". BBC. 2005-08-22. Diakses tanggal 2009-09-27.