Coco Chanel
Coco Chanel adalah salah seorang perancang mode revolusioner pembuat parfum terkenal di dunia.[1] Dia dilahirkan pada tanggal 19 Agustrus 1883, di Saumur, Perancis dengan nama Gabrielle Bonheur Chanel.[1] Salah satu inovasinya yang terkenal adalah parfum Chanel No. 5 yang diluncurkan pada tahun 1932.[1] Angka 5 merupakan angka kesukaan Coco Chanel dan semua koleksi produk terbarunya selalu diluncurkan pada hari kelima dari setiap bulan.[1] Pada tahun 1970, parfum Chanel No. 19 diluncurkan dan nama tersebut diambil dari tanggal kelahirannya.[1] Parfum tersebut adalah parfum pertama yang diberi merek dari nama seorang perancang busana dan mulai saat itu banyak perancang yang mengikuti langkahnya.[1] Pada 10 Januari 1971, Coco Chanel ditemukan meninggal di Hotel Ritz, Paris.[1]