Lompat ke isi

Amarok

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Amarok adalah aplikasi yang dapat memainkan musik untuk Linux dan Unix dengan antarmuka yang intuitif. Amarok menggunakan komponen dasar dari KDE desktop environment. Nama Amarok berasal dari nama album Amarok oleh Mike Oldfield. Amarok menggunakan lambang bergambar serigala, dan nama amarok (atau amaroq) sendiri secara bahasa mengacu pada suatu kata dalam bahasa Inuktitut yang berarti serigala.