Robert Mansergh
Sir Robert Mansergh | |
---|---|
Pengabdian | Britania Raya |
Dinas/cabang | Angkatan Darat Britania Raya |
Pangkat | Jenderal |
Komandan | Divisi XI (Afrika Timur) Divisi Infanteri V (India) Korps XV (India) Allied Forces Netherlands East Indies Komandan Angkatan Britania Raya di Hong Kong Allied Forces Northern Europe Angkatan Darat Britania Raya |
Perang/pertempuran | Perang Dunia II |
Penghargaan | Knight Grand Cross of the Order of the Bath Knight Commander of the Order of the British Empire Military Cross |
Jend. Sir Eric Carden Robert Mansergh GCB KBE MC (12 Mei 1900 – 8 November 1970) adalah jenderal British Army selama dan setelah Perang Dunia II.
Karir militer
Mansergh dididik di Rondebosch Boys' High School, Cape Town, Afrika Selatan dan Akademi Militer Kerajaan, Woolwich.[1] Ia ditugaskan di Artileri Medan Kerajaan pada tahun 1920.[1] Ia bertugas bersama Misi Militer Britania ke Kerajaan Irak antara tahun 1931-1935, dan dianugerahi Military Cross pada tahun 1932.[1]
Selama Perang Dunia II, Mansergh bertugas bersama Artileri Kerajaan di Eritrea, Abessinia, Gurun Barat Libya, Timur Tengah, Persia, Irak, Arakan, Assam dan Burma.[1] Setelah menjadi mayor jenderal sementara pada tahun 1944, ia mengkomando Divisi XI (Afrika Timur) dan Divisi Infanteri India V.[1]
Setelah menjadi letnan jenderal sementara pada tahun 1946, Mansergh mengkomando [[Korps XV (India)] dan kemudian diangkat sebagai panglima tertinggi AFNEI.[1] Di masa jabatannya inilah, ia memimpin AFNEI dalam Pertempuran Surabaya. Mansergh kemudian bertugas sebagai sekretaris militer antara tahun 1948-1949, Komandan Angkatan Britania Raya di Hong Kong antara tahun 1949-1951, Wakil Panglima Tertinggi Allied Forces Northern Europe antara tahun 1951-1953, Panglima Tertinggi Allied Forces Northern Europe antara tahun 1953-1956 dan Panglima Tertinggi Angkatan Darat Britania Raya antara tahun 1956-1959.[1] Dalam jabatan ini, ia mengepalai komite yang bertanggung jawab pada administrasi British Army.[2]
Mansergh juga menjadi komandan kolonel Resimen Royal Artillery dan Royal Horse Artillery.[1]
Rujukan dan catatan
Didahului oleh: Charles Keightley |
Sekretaris Militer 1948-1949 |
Diteruskan oleh: Kenneth McLean |
Didahului oleh: Francis Wogan Festing |
Komandan Angkatan Britania Raya di Hong Kong 1949-1951 |
Diteruskan oleh: Geoffrey Charles Evans |
Didahului oleh: Patrick Brind |
Panglima Tertinggi Allies Forces Northern Europe 1953-1956 |
Diteruskan oleh: Cecil Sugden |