Saab Bofors Dynamics CBJ-MS
Saab Bofors Dynamics CBJ-MS | |
---|---|
Jenis | Personal Defense Weapon |
Negara asal | Swedia |
Sejarah produksi | |
Tahun | Awal tahun 2000an |
Diproduksi | 2000 |
Spesifikasi | |
Berat | 2,8 kg (kosong) |
Panjang | 363 mm popor dilipat
565 mm popor dibuka |
Panjang laras | 200 mm |
Peluru | 6,5 x 25 CBJ-MS |
Rata² tembakan | 700 peluru/menit |
Jarak efektif | 150 m |
Jarak jangkauan | 400 m |
Amunisi | 20, 30 dan 100 butir peluru |
Alat bidik | Besi (standar), alat bidik optik (opsional) |
Gambar pada pranala luar | |
---|---|
Saab Bofors Dynamics CBJ-MS | |
Gambar |
Saab Bofors Dynamics CBJ-MS adalah PDW (Personal defense weapon) produksi perusahaan senjata asal Swedia, Saab Bofors Dynamics.
Deskripsi
Senjata Saab Bofors CBJ MS Personal-Defence Weapon (PDW) ini muncul pertma kali pada Agustus 2000. Senjata ini dibuat selain perfungsi sebagai PDW juga merupakan senapan serbu dan Light Support Weapon (LSW)[1], yang berarti senapan serbu dengan jenis senjata pendukung ringan. Beberapa aspek yang membuat senjata ini berbeda dengan yang lainnya adalah kemampuannya untuk menggunakan dua tipe peluru yang berbeda.
Amunisi yang digunakan adalah peluru tipe baru 6,5 x 25 mm CBJ, tapi dengan melakukan pergantian laras, senjata ini dapat menggunakan peluru 9 x 19 mm Parabellum dengan kemampuan senjata yang sama. Proyektil berbahan tungsten dilapisi plastik mempunyai kecepatan 815 m/s (meter/detik) yang mampu menembus rompi anti peluru standar CRISAT[2]. Kemampuan senjata dan peluru ini dapat juga menembus kendaraan lapis baja ringan seperti kendaran pengangkut militer (Armoured Personnel Carriers (APC)). Kelebihan peluru berselongsong aluminium ini adalah kemampuan penetrasi, dapat digunakan pada laras yang pendek, dan lebih tahan korosi. Panjang keseluruhan peluru 6,5 x 25 mm CBJ adalah 29,7 mm, berat proyektil 2 gram dan berat total 7,5 gram. Jarak tembak peluru mencapai 400 meter[3], .