Lompat ke isi

Plasmokinin

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 16 Oktober 2010 01.26 oleh ESCa (bicara | kontrib) (dex)

Plasmokinin (bahasa Inggris: plasmokinin, antihemophilic factor, AHF, antihemophilic globulin, antihemophilic globulin A, antihemophilic factor A, plasma thromboplastin factor, PTF, plasmokinin, platelet cofactor I, prothrombokinase, thrombocatalysin, thrombocytolysin, thrombokatilysin, thromboplastic plasma component, TPC, thromboplastinogen, Factor VIII, FVIII) adalah prokofaktor glikoprotein yang sangat penting bagi pembentukan tromboplastin.[1]

Plasmokinin disintesis dan dilepaskan ke dalam sirkulasi darah oleh sel endotelial. Rasio plasma plasmokinin tidak menurun dengan adanya penyakit pada hati, melainkan cenderung untuk meningkat dengan stimulasi patogen.[2]

Dalam proses koagulasi, plasmokinin merupakan kofaktor bagi faktor IXa yang membentuk kompleks protein saat distimulasi oleh Ca+2 dan fosfolipid, yang berfungsi untuk mengkonversi faktor X menjadi bentuk aktifnya, yaitu faktor Xa.

Rujukan

  1. ^ (Inggris)"Factors". Farlex free dictionary. Diakses tanggal 2010-04-28. 
  2. ^ R. Rubin, L. Leopold (1998). Hematologic Pathophysiology. Madison, Conn: Fence Creek Publishing. ISBN 1-889325-04-X.