Lompat ke isi

Keristenan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Kristen adalah sebuah kepercayaan yang berdasar pada ajaran Yesus Kristus atau Isa Almasih. Agama ini percaya bahwa Yesus Kristus adalah Mesias, juru selamat bagi seluruh umat manusia, yang menebus manusia dari dosa. Mereka beribadah di gereja dan Kitab Suci mereka adalah Alkitab.

Orang yang memeluk agama Kristen percaya bahwa Yesus Kristus atau Isa Almasih adalah Tuhan dan Juru selamatnya, dan memegang teguh setiap ajaran yang disampaikan Yesus Kristus.

Penganut agama Kristen juga percaya pada janji Yesus Kristus yang akan datang pada kedua kalinya sebagai Raja dan Hakim akan dunia ini. Sebagaimana Yahudi, mereka menjunjung ajaran moral yang tertulis dalam Sepuluh Perintah Tuhan.

Murid-murid Yesus Kristus untuk pertama kalinya disebut Kristen ketika mereka berkumpul di Antiokia (Kisah Para Rasul: 11: 26c).

Di Indonesia seringkali yang dimaksud dengan "Kristen" adalah "Protestan", namun sebenarnya "Katholik" juga Kristen.

Lihat pula

Kitab suci agama Kristen ada dua bagian yaitu Perjanjian Lama (Old Testament dan Perjanjian Baru (New Testament). Penerbit resmi Alkitab di Indonesia adalah Lembaga Alkitab Indonesia (LAI).

Pranala luar