Know Nothing
Gerakan Know Nothing adalah sebuah gerakan politik Amerika Serikat nativis tahun 1840-an dan 1850-an. Muncul karena kekhawatiran bahwa negara ini sedang dikuasai para imigran Katolik Irlandia, yang sering diangggap sebagai musuh terhadap nilai-nilai AS dan dikontrol oleh Paus di Roma. Aktif sejak 1854 hingga 1856, tujuannya adalah menyingkirkan imigrasi dan naturalisasi, meskipun usaha mereka sedikit berhasil. Ada beberapa pemimpin, dan warga kelas menengah dan seluruh penganut Protestan membicarakan masalah perbudakan. Kebanyakan berakhir dengan bergabung dengan Partai Republik ketika pemilihan presiden 1860.[1][2]
Gerakan ini muncul di New York tahun 1843 dengan nama Partai Republik Amerika Serikat. Menyebar ke negara bagian lain sebagai Partai Amerika Serikat Asli dan menjadi sebuah partai nasional pada 1845. Tahun 1855 partai ini berganti nama menjadi Partai Amerika Serikat.[3] Asal sebutan "Know Nothing" berawal dari organisasi semi-rahasia di dalam partai ini. Ketika seorang anggota ditanyai tentang aktivitasnya, ia akan membalas, "I know nothing." ("Aku tak tahu.")[4]