Lompat ke isi

Helios Airways

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Berkas:Helios 737.jpg
Boeing 737 Helios Airways (5B-DBY). Pesawat inilah yang mengalami kecelakaan sebagai Penerbangan 522

Helios Airways (IATA: ZU; ICAO: HCY; tanda panggil: Helios) adalah sebuah maskapai penerbangan berbiaya rendah yang pernah mengoperasikan penerbangan berjadwal dan charter dari Larnaca dan Paphos di Siprus. Maskapai ini ditutup pada 6 November 2006 setelah pesawatnya disita dan rekening banknya dibekukan pemerintah Siprus.

Sejarah

Helios didirikan pada tahun 1999 sebagai maskapai penerbangan swasta pertama di Siprus dan pada Mei 2000 mengoperasikan penerbangan charter pertamanya ke Bandara Gatwick di London. Helios kemudian diakusisi oleh Libra Holidays Group pada tahun 2004.

Pada 14 Agustus 2005, penerbangan 522 dengan pesawat Boeing 737-300 jatuh di utara Athena, menewaskan 121 penumpangnya.

Destinasi

Helios Airways mengadakan penerbangan ke (data Februari 2005):

Armada

Armada Helios Airways terdiri dari (data 15 Agustus 2005):

Pranala luar