Lompat ke isi

Bahasa alay

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 7 Juli 2011 16.42 oleh Ezagren (bicara | kontrib) (←Suntingan Bukanbinatangbiasa (bicara) dikembalikan ke versi terakhir oleh Wagino 20100516)

Alay adalah sebuah istilah yang merujuk pada sebuah fenomena perilaku remaja di Indonesia.[1] "Alay" merupakan singkatan dari "anak layangan."[1] Istilah ini merupakan stereotipe yang menggambarkan gaya hidup norak atau kampungan.[2] Selain itu, alay merujuk pada gaya yang dianggap berlebihan dan selalu berusaha menarik perhatian.[1] Seseorang yang dikategorikan alay umumnya memiliki perilaku unik dalam hal bahasa dan gaya hidup.[1] Dalam gaya bahasa, terutama bahasa tulis, alay merujuk pada kesenangan remaja menggabungkan huruf besar-huruf kecil, menggabungkan huruf dengan angka, atau menyingkat secara berlebihan.[1]

Di Filipina terdapat fenomena yang mirip, sering disebut sebagai Jejemon.[1]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ a b c d e f Kasali, Rhenald. 2011. Cracking Zone. Jakarta: Gramedia. Hal. 71.
  2. ^ The Jakarta Post