Letterater
Letterater adalah sebuah rumah tulis karya sastra , merupakan sebuah situs jejaring sosial yang memfasilitasi untuk menuliskan karya-karya sastra berupa puisi, cerpen dan celoteh.
Mengenal Semangat Letterater
- Selamat datang . “Menulislah”
- Letterater adalah rumah untuk para penulis.
- Menulis di rumah sendiri
- Fenomena Penulis Dunia Maya,-
Letterater hadir sebagai sebuah komunitas penulis
Isi Rumah
- Statistik tulisan Terpopuler
Pada halaman ini setiap tulisan yang telah mendapatkan perhatian (Komentar, suka dan kutip) dari teman-teman penulis lainnya akan bisa tampil di halaman statistic ini untuk menjadi tulisan populer edisi berikutnya. Sekarang tugas teman-teman sekalian adalah membuat karya-karya terbaik teman-teman kemudian menyerahkan kepada seluruh anggota letterater.com untuk mengapresiasi. Dalam statistik tuliasn populer ini akan ditampilkan lima tulisan populer yang akan bersaing mendapatkan perhatian lebih banyak, semakin banyak tulisan anda dikomentari, disuka, atau dikutip kesempatan tulisan anda menjadi tulisan populer akan semakin banyak.
- Tulisan Populer
Pada halaman ini setiap tulisan yang paling mendapatkan perhatian dengan komentar, suka dan kutip paling banyak akan mengisi halaman ini selama satu hari penuh. Penulis dan tulisannya akan ditampilkan di halaman khusus sampai ada tulisan populer berikutnya. Setiap penulis yang tulisannya dimuat di halaman tulisan populer ini akan diberikan reward yang ditentukan oleh letterater.com. dalam setiap tahunnya semua tulisan yang pernah dimuat di tulisan populer akan dikumpulkan dan dicetak sebagai sebuah buku antologi yang nantinya dibicarakan dengan masing-masing penulis tanpa mengurangi hak penulis sedikitpun.
- Tulisan Ke-lima
Tulisan kelima adalah halaman untuk apresiasi kepada pengguna yang telah melakukan posting karyanya yang kelima kali dalam satu hari. Hal ini dianggap sebagai bentuk apresiasi kepada pengguna yang memiliki semangat menulis dan terus berkarya secara konsisten dan terus menerus. Untuk setiap tulisan ke-lima yang ditampilkan akan menambahkan rate tertentu kepada penulis. Dan seluruh nilai dari rate tersebut akan diakumulasikan sehingga setiap tiga bulan penulis yang banyak mendapatkan nilai dari tulisan ke-lima akan diberikan reward.
- Berbalas Pantun
Pada halaman ini saling berbalas pantun dan menemukan kembali nuansa berpantun yang saat ini mulai pudar. Halaman ini sama dengan halaman untuk saling sapa namun bahasa yang dipergunakan adalah bahasa pantun.
Dalam halaman ini ditampilkan seluruh agenda budaya, sastra launching karya sastra dan temu komunitas. Halaman ini dikelola oleh admin .
- Resensi buku
Menulis tidak lepas dari kebiasaan membaca, letterater selalu manampilkan upadate resensi buku-buku terbaru dan menarik sehingga menambah referensi pengguna sekalian tentang perkembangan buku saat ini.
- Halaman Penulis.
Dalam halaman ini sama seperti halaman profil pribadi. Pada halaman ini pengguna bisa menuliskan puisi, cerpen dan celoteh untuk di postingkan menjadi tulisan. Pada halaman ini juga ada dilengkapi dengan daftar teman dan teman yang disarankan. Di bawah nama disediakan satu kotak untuk menuliskan motto teman-teman. Pada halaman profile, pengguna bisa mengupload satu foto untuk foto pofile dan dilengkapi dengan data diri anda. Pada halaman ini juga anda bisa melihat statistik jumlah tulisan , baik cerpen mau puisi.
- Halaman catalog
Halaman katalog adalah halaman untuk melihat seluruh tampilan postingan puisi, cerpen dan status. Halaman Katalog ini sama dengan beranda atau wall di beberapa jejaring social lainnya. Pada halaman ini anda bisa lebih mudah berinteraksi dengan seluruh pengguna Letterater.com yang telah menjadi teman .
- Halaman Puisi
Halaman ini sama dengan halaman Katalog, namun pada halaman puisi ini yang ditampilkan hanya puisi-puisi yang diterbitkan teman-teman letterater. Pada halaman ini juga dilihat puisi-puisi populer yang telah diterbitkan.
- Halaman Cerpen
Halaman ini sama dengan halaman puisi, namun perbedaannya adalah postingan yang diterbitkan adalah cerpen yang dituliskan oleh teman pada account letterater. Pada halaman ini juga bisa berinteraksi langsung dengan teman-teman pada member komentar, suka atau mengutip beberapa tulisan yang ditampilkan. Pada halaman ini juga disediakan halaman cerpen-cerpen populer yang telah diterbitkan.
- Halaman celoteh
Disediakan untuk mereka yang sedang kehabisan ide untuk menulis cerpen atau puisi. Pada halaman ini pengguna bisa menuliskan apa saja yang dianggap pantas dan patut untuk dituliskan. Halaman celoteh tidak mendapatkan nilai apapun untuk statistik tulisan. Celoteh hanya disediakan untuk berinteraksi diluar cerpen dan puisi. Pada halaman ini juga bisa dimanfaatkan untuk membuka diskusi seputar karya tulis.
- Pemberitahuan
Fasilitas pemberitahuan pesan, kutip, suka, komentar dan permintaan pertemanan. Untuk mengetahui komunikasi yang sedang berjalan pada halaman letterater, pesan bisa digunakan untuk menyampaikan pesan pribadi kepada teman-teman letterater. Bisa berkirim pesan dan menerima pesan dari dan kepada seluruh pada account letterater.
- Penilaian
- Setiap tulisan yang dikutip akan diberikan nilai : 3
- Setiap tulisan yang dikomentari akan diberikan nilai : 2
- Setiap tulisan yang disukai akan diberikan nilai : 1
Tulisan yang bisa masuk ke halaman statistik tulisan populer adalah tulisan yang sudah mendapatkan nilai 20 pada hari diterbitkan dan akan dimasukkan dalam halaman statistik tulisan populer pada hari berikutnya untuk bersaing menjadi tulisan populer.