Anugerah (seri televisi)
Anugerah | |
---|---|
Berkas:Anugerah.jpg | |
Pembuat | SinemArt |
Pemeran | Nabila Syakieb Dhini Aminarti Sheila Marcia Samuel Zylgwyn Giovanni Yosafat Tobing Kevin Andrean Ketrin Agustine |
Penggubah lagu tema | Purwacaraka |
Lagu pembuka | Aku Tak Berdaya, Indah Dewi Pertiwi |
Lagu penutup | Aku Tak Berdaya, Indah Dewi Pertiwi |
Negara asal | Indonesia |
Produksi | |
Produser | Leo Sutanto |
Lokasi produksi | Jakarta |
Durasi | 1 Jam |
Rilis asli | |
Jaringan | RCTI |
Format audio | Stereo Dolby Digital 5.1 |
Rilis | Senin, 28 Maret 2011 |
Anugerah merupakan sebuah sinetron yang ditayangkan di RCTI mulai 28 Maret 2011. Sinetron ini diproduksi oleh SinemArt. Pemainnya antara lain ialah Nabila Syakieb, Samuel Zylgwyn, Giovanni Yosafat Tobing, Dhini Aminarti, Sheila Marcia Joseph, Anizabella Putri, Anjasmara dan terakhir bergabungnya Eva Anindhita dan juga Jonas Rivanno sehingga menempatkan sinetron Anugerah menjadi sinetron dengan rating 3 besar bersaing bersama sinetron Putri Yang Ditukar. Disutradarai oleh Sanjeev Kumar sekaligus penulis skenario dipercayakan oleh Mega Emmela dan Kumar Pareek
Pemain
Nama Pemain | Peranan | |||||
---|---|---|---|---|---|---|
Nabila Syakieb | Nabila | |||||
Samuel Zylgwyn | Fandy | |||||
Giovanni Yosafat Tobing | Bima | |||||
Dhini Aminarti | Wulan | |||||
Ketrin Agustine | Shania | |||||
Kevin Andrean | Rino | |||||
Sheila Marcia | Mawar / Sheila | Dwi Yan | Sugih | |||
Annie Anwar | Hera | |||||
El Manik | Arif | |||||
Cut Memey | Lisa | |||||
Femmy Permatasari | Erlin | |||||
Dina Lorenza | Endah | |||||
Eva Anindhita | Alexa | |||||
Tessa Kaunang | Tini | |||||
Anjasmara | Herman / Dewa | |||||
Paramitha Rusady | Runia | |||||
Anugerah / Nugi | ||||||
Jonas Rivanno | Vano/Reza | |||||
Nessa Sadin | Nessa | |||||
Ashraf Sinclair | Dr. Arya | |||||
Alice Norin | Karin | |||||
Miller | Ryan |
SinopsisKisah perjalanan hidup NABILA (Nabila Syakieb), gadis cantik, lembut, tegas sangat menyayangi ayahnya yang tercatat sebagai mahasiswa terpintar dan terbaik di universitas dan berpotensi memiliki masa depan cerah, harus berada di posisi dilematis ketika Ayah yang sangat dicintainya, ARIF (El Manik), terkena gagal ginjal dan harus segera melakukan operasi. NABILA benar-benar kehabisan cara untuk menolong ayahnya. Nabila meminta agar LISA (Cut Memey) ibu tiri Nabila yang gila harta untuk mencari bantuan. Didepan Nabila, Lisa berpura-pura tidak mendapatkan pertolongan untuk Arif. Lisa malah memberikan sekotak perhiasan kepada SHANIA (Ketrin Agustine) saudara tiri Nabila yang egois dan manja. Sampai akhirnya Nabila tanpa sengaja bertemu dengan ENDAH (Dina Lorenza), seorang wanita kaya raya dan baik hati ikhlas menolong Nabila karena memiliki kisah yang sama dengan Anaknya RINO (Kevin Andrean). Tanpa sengaja Nabila bertemu dengan FANDY (Samuel Zylgwyn). Fandy adalah anak SUGIH (Dwi Yan) seorang pengusaha kaya raya yang sangat menyayangi kedua anaknya. Sugih meminta Fandy untuk berhenti melukis dan bekerja diperusahaannya, serta segera menikah seperti kakak tirinya, Bima. BIMA (Giovanni Yosafat Tobing) yang sudah lama menikah terlebih dahulu dengan WULAN (Dhini Aminarti) sangat menginginkan hadirnya buah hati. Apalagi HERA (Annie Anwar) ibu kandung Bima yang sangat membenci Fandy, tahu bahwa Fandy akan segera menikah dan mengenalkan Nabila sebagai calon istrinya. Hera takut kalau Fandy yang terlebih dahulu memiliki anak, sehingga Hera tidak ada kesempatan untuk memiliki harta Sugih. Oleh karena itu Hera meminta wulan untuk melakukan berbagai pengobatan dan meriksakan kandungannya. Namun Wulan tetap tidak bisa memiliki anak… ERLIN (Femmy Permatasari) ibu kandung wulan tahu akan hal itu, membuatnya nekat untuk mencari jasa IBU PENGGANTI. Awalnya Wulan syok mendengarnya, namun demi cintanya yang dalam pada Bima, ia pun menyetujui semua itu. Erlin berhasil menemukan MAWAR (Sheila Marcia) yang bersedia melakukan insiminasi, tentunya dengan bayaran yang sangat tinggi. Namun pada akhirnya, Nabila lah yg akan menjadi ibu pengganti untuk Wulan. Diam-diam, Erlin menyuruh Wulan pura-pura hamil. Seluruh keluarga jelas senang, namun ketika Bima tahu itu hanya pura-pura, Bima sangat kecewa. Terlebih lagi saat Wulan bilang kalau bayi mereka sedang dikandung oleh perempuan lain. Bagaimanakah kisah selanjutnya? Dapatkah Nabila bersatu dengan Fandy? Apakah keluarga Sugih dapat menerima insiminasi Nabila dengan Bima?? Tau ga sih? sinetron ini8 katanya bakal selesai tanggal 15 agustus 2011!!!!!!!! yang tulis itu namanya Amala Kristovia Pranala luar |