Lompat ke isi

Suku Lewi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Suku bangsa Lewi adalah salah satu dari kedua-belas suku Israel keturunan Yakub, salah satu patriarkh Israel. Berbeda dengan suku-suku lainnya, suku bangsa Lewi tidak mendapatkan pembagian tanah di Kanaan, ketika keturunan Yakub itu kembali dari perbudakan di Mesir. Hal ini disebabkan karena suku bangsa itu menempati posisi khusus dalam agama Israel kuno, yakni sebagai keluarga imam dan penjaga serta pemelihara Bait Suci di Yerusalem.

Kota-kota orang Lewi

Seluruhnya kota-kota orang Lewi di tengah-tengah milik orang Israel ada 48 kota dengan tanah-tanah penggembalaannya[1].

  • Keturunan Kehat:

(a) Anak-anak imam Harun: 13 kota dari suku Yehuda, dari suku Simeon, dan dari suku Benyamin. Dari suku Yehuda dan Simeon: 9 kota

  1. Hebron (nama lain: Kiryat-Arba), kota perlindungan untuk pembunuh di pegunungan Yehuda.
  2. Libna
  3. Yatir
  4. Estemoa
  5. Holon
  6. Debir
  7. Ain
  8. Yuta
  9. Bet-Semes

Dari suku Benyamin: 4 kota

  1. Gibeon
  2. Geba
  3. Anatot
  4. Almon

(b) Kaum-kaum yang lain: 10 kota dari suku Efraim, dari suku Dan dan dari setengah suku Manasye yang di sebelah barat sungai Yordan. Dari suku Efraim: 4 kota

  1. Sikhem, kota perlindungan untuk pembunuh, di pegunungan Efraim
  2. Gezer
  3. Kibzaim
  4. Bet-Horon

Dari suku Dan: 4 kota

  1. Elteke
  2. Gibeton
  3. Ayalon
  4. Gat-Rimon

Dari suku Manasye (barat): 2 kota

  1. Taanakh
  2. Gat-Rimon

Dari suku Isakhar: 4 kota

  1. Kisyon
  2. Dobrat
  3. Yarmut
  4. En-Ganim

Dari suku Asyer: 4 kota

  1. Misal
  2. Abdon
  3. Helkat
  4. Rehob

Dari suku Naftali: 3 kota

  1. Kedesh, kota perlindungan untuk pembunuh, di Galilea.
  2. Hamot-Dor
  3. Kartan

Dari suku Manasye (timur): 2 kota

  1. Golan, kota perlindungan untuk pembunuh, di Basan.
  2. Beestera

Dari suku Ruben: 4 kota

  1. Bezer
  2. Yahas
  3. Kedemot
  4. Mefaat

Dari suku Gad: 4 kota

  1. Ramot, kota perlindungan untuk pembunuh, di Gilead
  2. Mahanaim
  3. Hesybon
  4. Yaezer

Dari suku Zebulon: 4 kota

  1. Yokneam
  2. Karta
  3. Dimna
  4. Nahalal

Wasiat Yakub

Kejadian 49:5–7: "Terkutuklah kemarahan mereka (Simeon dan Lewi bersaudara), sebab amarahnya keras, terkutuklah keberangan mereka, sebab berangnya bengis. Aku akan membagi-bagikan mereka di antara anak-anak Yakub dan menyerakkan mereka di antara anak-anak Israel." Kenyataannya, suku Lewi tidak mendapatkan daerah sendiri, melainkan tersebar di kota-kota dalam wilayah suku-suku Israel lainnya.

Referensi