Lompat ke isi

In God We Trust

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 30 Oktober 2011 12.56 oleh ZéroBot (bicara | kontrib) (r2.7.1) (bot Menambah: ko:In God We Trust)

"In God We Trust" adalah motto nasional Amerika Serikat yang ditetapkan oleh keputusan Kongres pada 1956, tetapi motto ini tidak secara resmi menggantikan "E Pluribus Unum".

Motto ini paling jelas terlihat pada mata uang atau lembaran uang Amerika Serikat. Mata uang pertama yang mengandung motto nasional ini adalah mata uang dua sen keluaran tahun 1864. Motto ini baru muncul dalam uang kertas pada tahun 1950-an.

In God We Trust juga merupakan motto tidak resmi dari negara bagian Florida. Kata-kata ini pun muncul dalam Meterai Florida.

Referensi

Pranala luar