Lompat ke isi

Shania Twain

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 19 November 2011 03.07 oleh SU05Anisa (bicara | kontrib)
Shania Twain
Shania Twain in concert, 2004
Shania Twain in concert, 2004
Informasi latar belakang
Nama lahirEilleen Regina Edwards
Nama lainEilleen Twain (1967-1992)
Shania Twain (1993-sekarang)
Lahir28 Agustus 1965 (umur 59)
Windsor, Ontario, Kanada
GenreCountry pop
Tahun aktif1993-sekarang
LabelMercury Nashville
Artis terkaitAlison Krauss, Anne Murray, Bryan White, Billy Currington, Dolly Parton, Emerson Drive, Leahy, Mark McGrath, Union Station
Situs webwww.shaniatwain.com

Shania Twain (lahir 28 Agustus 1965) merupakan penyanyi dan pencipta lagu berkebangsaan Kanada. Album ketiganya yang bertajuk Come on Over merupakan album penyanyi wanita terlaris sepanjang masa, dan album country terlaris sepanjang masa, terjual lebih dari 40 juta kopi di seluruh dunia, dan merupakan album terlaris kesembilan di U.S. Album keempatnya, bertajuk Up! dirilis akhir 2002, sampai saat ini telah terjual lebih dari 20 juta di seluruh dunia.

Kehidupan pribadi

Pasca perceraiannya dengan Robert John "Mutt" Lange pada bulan Juni 2010 lalu, ternyata membawa dampak negatif pada dirinya. Perempuan berusia 45 tahun ini merasa tertekan akan kejadian tersebut, bahkan Shania mengaku kesulitan menyanyi meski dirinya sudah menikah lagi.

Album

  • Shania Twain (1993)
  • The Woman in Me (1995)
  • Come on Over (1997)
  • Come on Over (International Version) (1999)
  • The Complete Limelight Sessions (2001)
  • Up! (2002)
  • Greatest Hits (2004)

Referensi dan pranala luar

  1. ^ Dean, Maury (2003). Rock-N-Roll Gold Rush. Algora Publishing. hlm. 34. ISBN 0875862071.