Lompat ke isi

Gerakan Roh Kudus

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 20 Desember 2011 07.03 oleh Medelam (bicara | kontrib)

Gerakan Roh Kudus (bahasa Inggris: Holy Spirit Movement, disingkat HSM) adalah grup pemberontakan Uganda yang dipimpin oleh Alice Auma, perantara jiwa yang mengklaim menerima pengarahan langsung dari jiwa Lakwena. Alice, seorang Acholi, diarahkan untuk membentuk Gerakan Roh Kudus oleh Lakwena pada Agustus 1986. Secara teknis, Gerakan Roh Kudus adalah sayap politik organisasi Alice dan Pasukan Roh Kudus adalah sayap militernya.