Lompat ke isi

Menhir

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 26 Juli 2012 11.50 oleh 110.138.153.174 (bicara) (tonton ini pentinggggg)
Menhir Kerloas, Brittany, Perancis.

Menhir adalah batu tunggal (monolith) yang berasal dari periode Neolitikum (6000/4000 SM-2000 SM) yang berdiri tegak di atas tanah.[1] Istilah menhir diambil dari bahasa Keltik dari kata men (batu) dan hir (panjang).[1] Menhir biasanya didirikan secara tunggal atau berkelompok sejajar di atas tanah.[1] Diperkirakan benda prasejarah ini didirikan oleh manusia prasejarah untuk melambangkan phallus, yakni simbol kesuburan untuk bumi.[1]

Menhir adalah batu yang serupa dengan dolmen dan cromlech, merupakan batuan dari periode Neolitikum yang umum ditemukan di Perancis, Inggris, Irlandia, Spanyol dan Italia.[1][2] Batu-batu ini dinamakan juga megalith (batu besar) dikarenakan ukurannya.[1] Mega dalam bahasa Yunani artinya besar dan lith berarti batu.[1] Para arkeolog mempercayai bahwa situs ini digunakan untuk tujuan religius dan memiliki makna simbolis sebagai sarana penyembahan arwah nenek moyang.[1]

Lihat pula

menhir dan yang ada di atas berada pada masa megalithikum

Pranala luar

Referensi

  1. ^ a b c d e f g h Adams, Laurie Schneider (2001). A History of Western Art. McGraw-Hill. ISBN 0-07-231717-5. 
  2. ^ Menhirs, Obelisks and Standing Stones: (Form and function), ancient wisdom. Diakses pada 21 Mei 2010.