Lompat ke isi

Canon Inc.

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 2 Juli 2005 14.48 oleh RobotQuistnix (bicara | kontrib) (robot Adding: ru)
Logo Canon
Logo Canon

Canon Inc. (dalam Bahasa Jepang: キヤノン株式会社), bermarkas di Tokyo, adalah sebuah perusahaan Jepang yang mengkhususkan dalam produk gambar dan optik, termasuk kamera, mesin fotokopi dan printer komputer.

Perusahaan ini didirikan pada 1933 dengan nama 精機光学研究所 (Seiki-kougaku-kenkyuujo atau Precision Optical Instruments Laboratory) oleh co-pendiri Yoshida Goro dan adik iparnya Uchida Saburo, didanai oleh Takeshi Mitarai, teman dekat dari Uchida. Tujuan awalnya adalah untuk mengadakan riset dalam pengembangan kamera berkualitas. Pada Juni 1934 mereka mengeluarkan kamera pertamanya, Kwanon, dinamakan atas Dewi pengampunan Budha. Tahun-tahun berikutnya perusahaan ini mengubah namanya menjadi Canon dilihat lebih modern dari nama sebelumnya.

Saingan utama Canon termasuk Nikon, Konica Minolta, Leica, Pentax, Olympus, Sony, Epson, Kodak, Hewlett-Packard dan Xerox.

Lihat juga

Pranala luar