Lompat ke isi

Jasril Jakub

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Letjen. (Purn.) TNI Jasril Jakub adalah salah seorang tokoh militer Indonesia. Putra Koto Gadang, Agam, Sumatera Barat ini pernah menempati beberapa jabatan penting, diantaranya sebagai Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) dan Sekretaris Militer Presiden RI pada masa-masa terakhir pemerintahan Presiden Soeharto.[1]

Jasril Jakub merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) angkatan tahun 1965 dan seangkatan dengan beberapa perwira tinggi TNI lainnya yang karirnya dianggap gemilang, seperti Letjen. (Purn.) Syamsir Siregar (mantan Kepala BIN), Letjen. (Purn.) Muzani Syukur (mantan Pangdam III/Siliwangi), Letjen. (Purn.) Mohammad Ma'ruf (mantan Menteri Dalam Negeri), Letjen. (Purn.) Muhammad Yunus Yosfiah (mantan Menteri Penerangan) dan beberapa orang perwira tinggi lainnya.[2]

Referensi

Pranala luar