Lompat ke isi

Inter Island Cup 2014

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Inter Island Cup 2014
Informasi turnamen
Tuan rumahIndonesia
Jadwal
penyelenggaraan
10 Januari25 Januari
Jumlah
tim peserta
22

Inter Island Cup 2014 merupakan turnamen pramusim menjelang digulirkannya Liga Super Indonesia 2014. Turnamen ini dibuka pada tanggal 10 Januari 2014 sampai partai final yang dihelat pada 25 Januari 2014.[1] Inter Island Cup 2014 merupakan edisi keempat dari Inter Island Cup yang bergulir tiap tahun, namun pada tahun 2013 turnamen ini tidak dilaksanakan dikarenakan adanya konflik dualisme sepakbola di Indonesia.

Format turnamen

Turnamen Inter Island Cup 2014 memiliki 3 fase, yakni zona kualifikasi, 8 Besar dan final. Pada fase kualifikasi ada empat zona dalam turnamen pramusim ini yaitu zona Sumatera, Jawa, Kalimantan, serta zona Sulawesi dan Papua yang bergabung menjadi satu. Pada babak kualifikasi, untuk zona Sumatera akan ada derby Semen Padang FC melawan Sriwijaya FC, pemenang dari pertandingan tersebut berhak lolos ke babak delapan besar.[2] Untuk kualifikasi zona Jawa akan diikuti oleh 12 klub yang dibagi menjadi tiga grup. Juara masing-masing grup berhak ke delapan besar. Di zona Kalimantan akan diikuti empat klub dengan menggunakan sistem pertandingan setengah kompetisi. Juara grup dan runner up berhak lolos ke babak delapan besar. Sedangkan zona Sulawesi dan Papua akan diikuti empat klub. Sama seperti zona Kalimantan, klub yang menjadi juara grup dan runner up berhak lolos ke babak delapan besar. Delapan klub yang lolos dari zona kualifikasi akan dibagi ke dalam dua grup dengan format home tournament dan sistem setengah kompetisi. Masing-masing juara grup berhak melaju ke babak final.[3]

No. Zona Peserta Format Sistem Lolos
1 Sumatera 2 klub knock-out Home and Away 1 klub
2 Jawa 12 klub 3 Grup Setengah kompetisi 3 klub
3 Kalimantan 4 klub 1 Grup Setengah kompetisi 1 klub
4 Sulawesi dan Papua 4 klub 1 Grup Setengah kompetisi 1 klub

Tim peserta

Turnamen ini akan diikiuti sebanyak 22 klub sepak bola peserta yang kesemuanya merupakan anggota Liga Super Indonesia.

Jadwal dan Hasil Pertandingan

Babak Kualifikasi

Zona Sumatera

Tim 1 Agregat Tim 2 Leg 1 Leg 2
Semen Padang FC v Sriwijaya FC

Zona Jawa 1

Tim Main M S K MG KG SG
Poin
Persib Bandung 0 0 0 0 0 0 0 0
Pelita Bandung Raya 0 0 0 0 0 0 0 0
Persita Tangerang 0 0 0 0 0 0 0 0
Persijap Jepara 0 0 0 0 0 0 0 0

Zona Jawa 2

Tim Main M S K MG KG SG
Poin
Arema Indonesia 0 0 0 0 0 0 0 0
Persela Lamongan 0 0 0 0 0 0 0 0
Persija Jakarta 0 0 0 0 0 0 0 0
Persepam Pamekasan 0 0 0 0 0 0 0 0

Zona Jawa 3

Tim Main M S K MG KG SG
Poin
Persebaya Surabaya 0 0 0 0 0 0 0 0
Persegres Gresik 0 0 0 0 0 0 0 0
Persik Kediri 0 0 0 0 0 0 0 0
Persiba Bantul 0 0 0 0 0 0 0 0

Zona Kalimantan

Tim Main M S K MG KG SG
Poin
Barito Putera 0 0 0 0 0 0 0 0
Persiba Balikpapan 0 0 0 0 0 0 0 0
Persisam Samarinda 0 0 0 0 0 0 0 0
Mitra Kutai Kartanegara 0 0 0 0 0 0 0 0

Zona Sulawesi Papua

Tim Main M S K MG KG SG
Poin
Persipura Jayapura 0 0 0 0 0 0 0 0
Perseru Serui 0 0 0 0 0 0 0 0
Persiram Raja Ampat 0 0 0 0 0 0 0 0
PSM Makassar 0 0 0 0 0 0 0 0

Babak 8 Besar

Final

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "IIC 2014 Digelar 10-25 Januari". PT Liga Indonesia. 2013-12-24. Diakses tanggal 2013-12-24. 
  2. ^ "IIC 2014 Dibagi empat zona kualifikasi". Goal.com. 2013-12-24. Diakses tanggal 2013-12-24. 
  3. ^ "22 klub ISL ikuti IIC 2014". Tribunnews. 2013-12-24. Diakses tanggal 2013-12-24. 

Pranala luar