Unggung Cahyono
Unggung Cahyono | |
---|---|
Berkas:Unggung Cahyono.jpg | |
Kapolda Jawa Timur | |
Mulai menjabat 8 Juni 2013 | |
Pengganti Petahana | |
Kapolda Kalimantan Barat | |
Masa jabatan 19 Oktober 2011 – 28 November 2012 | |
Wakil Kepala Kepolisian Daerah Papua | |
Masa jabatan 2010 – 2011 | |
Pendahulu Brigjen Pol Syafei Aksal | |
Informasi pribadi | |
Lahir | 9 April 1961 Ujung Pandang, Sulawesi Selatan, Indonesia |
Suami/istri | Sri Wahyuningsih |
Anak | Sabrina Putri Perdana Widyagana Putra Dhirotsaha |
Almamater | Akpol 1985 |
Sunting kotak info • L • B |
Irjen Pol Drs. Unggung Cahyono (lahir 9 April 1961) adalah Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur per 8 Juni 2013 menggantikan Irjen Pol Hadiatmoko.
Sebelumnya ia menjabat Kapolda Kalimantan Barat menggantikan Brigjen Pol Sukrawardi Dahlan yang dimutasi ke Lemdiklat Polri[1].
Unggung adalah alumnus Akpol 1985 yang karirnya banyak berlatar belakang Brimob. Ia mendapatkan pangkat brigjen pada 2010 setelah menjabat Wakapolda Papua. Sebelumnya dia menjabat Karo Ops Polda Metro Jaya, Kapolwil Bogor, Kasat Brimob Polda Jabar, dan pernah bertugas di wilayah Polda Jatim sebagai Kapolres Malang dan Kapolres Sidoarjo.
Tepat setahun menjabat di Bumi Khatulistiwa (baca : Kalbar), Unggung dipromosikan sebagai Kepala Korps Brimob Polri menggantikan Irjen Pol Sjafei Aksal. Dengan demikian, promosi jabatan ini membawa dampak kenaikan pangkat Irjen Polisi dengan dua bintang di pundak.
Pendidikan Kepolisian
- Akpol (1985)
- PTIK (1992)
- Sespim (1998)
- Sespati (2007)
Kejuruan
- Lat Mahik Mata (1988)
- Lat 3 Pun Brimob (1987)
- Jur Pa Brimob (1987)
- Resmob (1987)
- Jihandak (1987)
- Fungsi Brimob (1988)
Riwayat Jabatan
- Danton K1 5111 Brimob Polda Jatim (1985)
- Wadanton K1 5111 Brimob Polda Jatim (1987)
- Danki 5126 Brimob Polda Jatim (1989)
- Dansubden Gegana Pusbrimob Ditsamapta Babinkam Polri (1992)
- Wadansat Brimob Pusbrimob Ditsamapta Babinkam Polri (1995)
- Wadan Gen Gegana Kor Brimob Polri (1996)
- Pamen Mabes Polri (1997)
- Danden Gegana D Men II Kor Brimob Polri (1998)
- Kasat Brimob Polda Kalbar (1999)
- Kapolres Poso Polda Sulteng (2001)
- Kapolres Malang Polwil Malang Polda Jatim (2002)
- Kapolres Sidoarjo Polwiltabes Surabaya Polda Jatim (2005)
- Dir Samapta Polda Maluku (2005)
- Kapuslat Kor Brimob Polri (2006)
- Kabag Ops Kor Brimob Polri (2008)
- Kasat Brimob Polda Jabar (2009)
- Kapolwil Bogor Polda Jabar (2010)
- Kabag Jianling Rojianstra Sdeops Polri (2010)
- Karo Ops Polda Metro Jaya (2010)
- Wakapolda Papua (2010)
- Kapolda Kalbar (2011)
- Kakor Brimob Polri (2012)
- Kapolda Jatim (2013)
Catatan Kaki