Lompat ke isi

Kolese Santo Ignatius

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Kolese Santo Ignatius
Peta
LokasiYogyakarta, Indonesia, Indonesia Indonesia
Situs webhttp://kolsani.provindo.org/index.html

Kolese Santo Ignatius adalah rumah studi dengan perpustakaan non-universitas diYogyakarta.

Perpustakaan yang berada di kompleks Kota Baru ini terkenal dengan koleksi buku yang beragam, meliputi:[1]

  • Buku-buku sastra
  • Buku-buku budaya
  • Buku-buku politik
  • Buku-buku ekonomi
  • Buku-buku hukum
  • Buku-buku sejarah

Karena koleksi bukunya yang lengkap dan pelayanannya yang memuaskan, perpustakaan ini menjadi tempat rujukan mahasiswa berbagai kampus di Yogyakarta.[2]

Pelayanan

Koleksi yang dimiliki perpustakaan ini berjumlah ribuan buku. Setiap bulan selalu ada sekitar 10 buku dan majalah baru untuk menambah koleksi perpustakaan ini.[3]

Ruang baca di perpustakaan ini dilengkapi AC dan jaringan WiFi serta komputer yang bisa digunakan untuk surfing koleksi buku.[3]

Jam buka

  • Senin-Jumat: Pukul 8.30-13.00
  • Sabtu: Pukul 8.30-11.00

Alamat

Jl. Abu Bakar Ali No. 1 Yogyakarta INDONESIA 55224

Rujukan

  1. ^ Kolese Santo Ignatius gudeg.net
  2. ^ KOLESE ST. IGNATIUS yogyes.com
  3. ^ a b Perpustakaan Kolsani kolsani.provindo.org

Pranala Luar