Lompat ke isi

Metro Marseille

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 16 September 2007 12.13 oleh Farras (bicara | kontrib) (jaringan subway di marseilles)
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Logo Marseille Metro
Peta Metro

Marseilles Metro melayani kota Marseilles. Jaringan ini menggunakan kereta beroda karet dari teknologi yang dibuat oleh RATP untuk Paris Metro dan dibuka pada akhir 1977. Jaringan ini mencakup dua jalur, umumnya bawah tanah, dengan panjang total 11.8 mil (19 km).

Dua perpanjangan sedang direncanakan: pertama, di Jalur 1, sedang dibangun; kedua, di Jalur 2, sedang dipelajari.

Metro ini merupakan angkutan publik kotamadya yang dijalankan dibawah kontrol Régie des transports de Marseille (RTM).

Jalur 1

Jalur 1 dibuka pada 1977 dari Place Castellane ke La Rose (5.8 mil/9.4 km dan 10 stasiun) dan diperpanjang pada 1992 hingga La Timone. Perpanjangan dilakukan lagi ke La Fourragère, dan dari La Rose ke Chateau Gombert dan La Technopôle.

Stasiun metro Chartreux

Jalur 2

Jalur 2 dibuka pada 1992 dari Bougainville ke Sainte-Marguerite Dromel. Sebuah perpanjangan dari Sainte-Marguerite ke St-Loup sedang dipelajari.

Lihat Juga

Pranala Luar