Lompat ke isi

Piala Polda Jateng

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 15 Juni 2015 04.18 oleh Javanese roker (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '{{Infobox football league season | competition = Polda Jateng Cup | season = 2015 | winners = | promoted...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Polda Jateng Cup
Musim2015
Kemenangan kandang
terbesar
Persis 7 - 1 PSIR
(31 Mei)
Kemenangan tandang
terbesar
PSIR 0 - 2 PSIS Semarang
(19 April)(27 Mei)
Pertandingan terbanyak golPersis 7 - 1 PSIR
(31 Mei)
Menang beruntun terpanjang4 pertandingan
PSIS Semarang
TBD →

Tim-tim Divisi Utama Jawa Tengah akan mengikuti turnamen yang bertitel Polda Jateng Cup 2015. Turnamen ini diikuti tujuh tim Divisi Utama Liga Indonesia dan dimulai pada 27 Mei-5 Juli 2015. Turnamen Polda Jateng Cup 2015 ini dibagi menjadi dua grup. Di Grup A ditempati PSIR Rembang, PSIS Semarang, Persijap Jepara dan Persis Solo. Sedangkan Grup B diisi Persibas Banyumas, Persip Pekalongan dan PSCS Cilacap. Pembagian ini berdasarkan letak geografis tim-tim peserta. Turnamen Polda Jateng Cup 2015 menggunakan sistem kompetisi penuh, yakni home and away. Nantinya dua tim terbaik di setiap grup berhak melaju ke semifinal. Pertandingan semifinal, perebutan tempat ketiga dan juara juga akan menggunakan sistem home and away.

Untuk hadiah, berasal dari KSP Intidana. Juara pertama berhak atas piala tetap dan piala bergilir dari Kepolisian Daerah Jawa Tengah ditambah uang pembinaan sebesar Rp30 juta. Sedangkan peringkat kedua dan ketiga masing-masing mendapatkan piala dan uang pembinaan sebesar Rp20 juta dan R10 juta. [1]

  1. ^ [1]