Berat benaman
Berat benaman atau isi kotor (bahasa Inggris: displacement) adalah jumlah ton air yang dipindahkan oleh bagian kapal yang tenggelam dalam air. Biasanya dinyatakan dalam long ton atau metrik ton.
Berat benanam tergantung kepada berat jenis air yang dipengaruhi suhu air dan perairan yang dilewati laut atau air tawar.
Pengertian displasemen bisa juga digambarkan sbb. bila sebuah kapal lengkap dengan apa yang ada di dalamnya diangkat dari perairan kemudian ditimbang maka hasilnya adalah displasemen kapal tersebut
Displasemen perencanaan adalah berat kapal pada saat muatan penuh dan kapal mengapung pada garis muatnya.
Besarnya Displacement Bila dihitung sebagai volume maka dinyatakan dalam m3/ft3
Volume displacement= L x B x d x Cb
Bila dihitung sebagai berat maka dinyatakan dalam ton/lbs.
Displacemen/berat displasemen (ton) = Volume displasemen x 1.025
L = panjang kapal
B = lebar kapal
d = sarat kapal (m)
Cb = keoefisien Block
1,025 = massa jenis air laut (t/m3)
Berat kapal kosong dalam bahasa Inggris disebut sebagai light displacement yaitu berat kapal kosong termasuk mesin penggerak, mesin bantu dan alat-alat yang melekat pada kapal.