Lompat ke isi

Boson tolok

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.

Dalam fisika partikel, boson tolok adalah partikel boson yang bertindak sebagai pembawa gaya dasar alam.[1][2] Partikel dasar yang interaksinya dideskripsikan oleh teori tolok (gauge theory) mengerahkan gaya satu sama lain melalui pertukaran boson tolok, biasanya sebagai partikel virtual.

Dalam Model Standar, terdapat tiga jenis boson tolok:[3]

  1. Foton
  2. Boson W dan Z
  3. Gluon

Masing-masingnya berhubungan dengan salah satu dari interaksi Model Standar. Foton adalah boson tolok interaksi elektromagnetik, boson W dan Z membawa interaksi lemah, dan gluon membawa interaksi kuat.

Rujukan

  1. ^ Gribbin, John (2000). Q is for Quantum - An Encyclopedia of Particle Physics. Simon & Schuster. ISBN 0-684-85578-X. 
  2. ^ Clark, John, E.O. (2004). The Essential Dictionary of Science. Barnes & Noble. ISBN 0-7607-4616-8. 
  3. ^ Veltman, Martinus (2003). Facts and Mysteries in Elementary Particle Physics. World Scientific. ISBN 981-238-149-X. 

Pranala luar