Lompat ke isi

Cucurak

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.

Cucurak merupakan tradisi khas yang berasal dari kebudayaan Sunda khususnya di Kabupaten dan Kota Bogor. Cucurak menjadi bagian tak terpisahkan dalam menyambut bulan Ramadan. Secara turun temurun, tradisi itu terus dipertahankan oleh masyarakat Sunda hingga saat ini.[1]

"Cucurak" atau "curak-curak" berasal dari bahasa Sunda dialek Bogor yang memiliki arti 'senang-senang' atau 'bersenang-senang'. Dalam tradisinya, cucurak dilakukan dengan berkumpul bersama keluarga besar atau kolega.[2]

Lihat juga

Referensi

  1. ^ Haryadi, Dadi (5 Mei 2019). "Cucurak, Tradisi Makan-makan Jelang Ramadan di Bogor". www.ayobogor.com. Diakses tanggal 24 Agustus 2023. 
  2. ^ Mengenal Tradisi Cucurak, Cara Warga Bogor Sambut Ramadhan