Lompat ke isi

Danainae

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Danainae
Tiga ekor kupu-kupu Danainae
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
Filum:
Kelas:
Ordo:
(tanpa takson):
Famili:
Subfamili:
Danainae
Puak
Sinonim
  • Danaidae

Danainae merupakan sebuah subfamili kupu-kupu yang tergolong famili Nymphalidae[1]. Kupu-kupu dalam subfamili ini bertelur di atas tumbuhan-tumbuhan genus Asclepias yang dimakan oleh larvanya. Dahulunya, kelompok ini dianggap sebagai famili yang berlainan, yaitu Danaidae, dan tribus yang tergolong dalamnya kadang-kadang dianggap sebagai subfamili yang berlainan dalam Nymphalidae.

Terdapat kira-kira 300 spesies Danainae di seluruh dunia. Kebanyakan tribus Danaini terdapat di daerah tropis Asia dan Afrika, sementara Ithomiini bermacam-macam di Neotropis. Tellervini terbatas di Australia dan kawasan Timur. Di Amerika Utara hanya ada empat spesies: yaitu kupu-kupu Danaus plexippus, Danaus gilippus, Lycorea cleobaea dan Danaus eresimus.

Anggota yang paling terkenal dalam famili ini ialah D. plexippus. Larva dan kupu-kupu menyimpan glikosida yang beracun dari tumbuhan inang larva mereka, yaitu Asclepias. Strategi pertahanan ini melindunginya dari predator yang akhirnya belajar untuk menghindari kupu-kupu ini setelah mencoba memakannya.

Pranala luar

Referensi

  1. ^ Parker, Sybil, P (1984). McGraw-Hill Dictionary of Biology. McGraw-Hill Company.